PENGARUH KARAKTERISTIK KOMITE AUDIT TERHADAP KUALITAS LABA (STUDI EMPIRIS PADA PERUSAHAAN SUB SEKTOR PROPERTY DAN REAL ESTATE YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PADA TAHUN 2011-2015)

Authors

  • Wilda Resti
  • . Zaitul
  • . Yunilma

Abstract

Kualitas laba merupakan suatu ukuran untuk mencocokkan apakah laba yang dihasilkan sama dengan apa yang sudah direncanakan sebelumnya. Kualitas laba semakin tinggi jika mendekati perencanaan awal atau melebihi target dari rencana awal. Komite audit merupakan anggota independen yang bertugas mengawasi proses penyusunan laporan keuangan yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas dari laporan keuangan. Ukuran komite merupakan jumlah keseluruhan anggota komite audit dalam suatu perusahaan. Aktifitas komite audit dalam bentuk rapat komite audit merupakan suatu upaya komite audit dalam mengkomunikasikan setiap masalah yang ada dalam suatu perusahan, terutama yang berkaitan dengan proses penyusunan laporan keuangan.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh karakteristik komite audit terhadap kualitas laba (studi empiris pada perusahaan sub sektor property dan real estate yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Pada Tahun 2011-2015). Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan Sub Sektor Property & Real Estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2011-2015.
Hasil penelitian ini didapatkan bahwa ukuran komite audit tidak berpengaruh signifikan terhadap kualitas laba, Independensi komite audit tidak berpengaruh signifikan terhadap kualitas laba, Aktivitas komite audit berpengaruh signifikan terhadap kualitas laba dan Gender pada komite audit berpengaruh signifikan terhadap kualitas laba
Kata Kunci : Ukuran Komite Audit, Independensi Komite Audit, Aktivitas Komite, Gender.

Published

2017-07-14