PENGARUH CORPORATE GOVERNANCE TERHADAP INTEGRITAS LAPORAN KEUANGAN PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTARDI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) PERIODE 2011-2015
Abstract
Laporan keuangan memiliki informasi yang dibutuhkan dan nantinya akan digunakan oleh berbagai pihak, termasuk manajemen perusahaan itu sendiri. Corporate governance merupakan struktur perangkat untuk mencapai tujuan dan pengawasan atas kinerja. Peran dan tanggung jawab komite audit adalah memonitor dan mengawasi audit laporan keuangan dan memastikan agar standar dan kebijaksanaan keuangan yang berlaku terpenuhi. Indepedensi Komite Audit menjadikan anggota Komite Audit memiliki kemaandirian dalam menyampaian sikap dan pendapat. Penelitian ini meneliti tentang pengaruh corporate governance terhadap integritas laporan keuangan. Karakteristik komite audit terdiri dari ukuran komite audit, independensi komite audit dan latar belakang pendidikan komite audit serta auditor eksternal terdiri dari spesialisasi industri auditor, jenis KAP dan masa penugasan KAP. Hasil uji regresi mengindikasikan bahwa spesialisasi industri auditor dan jenis KAP tidak berpengaruh signifikan terhadap integritas laporan keuangan sementara ukuran komite audit, independensi komite audit, latar belakang pendidikan komite audit, dan masa penugasan KAPberpengaruh positif signifikan terhadap integritas laporan keuangan. Hasil regresi pada variabel kontrol mengindikasikan bahwa profitabilitas dan ukuran perusahaan berpengaruh terhadap integritas laporan keuangan sementara leverage dan umur perusahaan tidak berpengaruh terhadap integritas laporan keuangan.Kata kunci : Karakteristik komite audit, auditor eksternal, integritas laporan keuangan.
Downloads
Published
2017-07-14