PENGARUH ROLE STRESS DAN PROFESIONALISME TERHADAP KINERJA AUDITOR

Authors

  • Widya Anggraini
  • . Herawati
  • Dandes Rifa

Abstract

Penelitian ini meneliti tentang pengaruh role stress dan profesionalisme terhadap kinerja auditor. Role stress tersebut meliputi role conflict, role ambiguity, dan role overload. Di Indonesia banyak terjadi kasus-kasus kegagalan audit. Menteri Keuangan (Menkeu) RI telah banyak mengeluarkan sanksi baik berupa membayar denda maupun sanksi pembekuan aktfitas kepada auditor dan Kantor Akuntan Publik (KAP ) yang bermasalah.
Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah Teori Peran (role theory), teori peran merupakan penekanan sifat individual sebagai pelaku sosial yang mempelajari perilaku yang sesuai dengan demikian kajian mengenai teori peran tidak lepas dari definisi peran dan berbagai istilah perilaku didalamnya.
Populasi dalam penelitian ini adalah Kantor Akuntan Publik (KAP) yang terdaftar pada Direktori Ikatan Akuntan Publik Indonesia (IAPI) 2016. Sampel dalam penelitian ini adalah auditor yang bekerja di KAP Padang dan Medan. Data di peroleh dengan menggunakan kuesioner dengan skala likert 1-5. Sampel dipilih berdasarkan metode porpisive sampling. Responden dalam penelitian ini adalah sebanyak 54 responden.
Dalam penelitian ini mengajukan empat hipotesis. Hasil yang diperoleh membuktikan bahwa (1) role confict berpengaruh negatif signifikan terhadap kinerja auditor (2) role ambiguity berpengaruh negatif terhadap kinerja auditor (3) role overload berpengaruh negatif terhadap kinerja auditor (4) profesionalisme berpengaruh posotif terhadap kinerja auditor.
Kesimpulan pada penelitian ini menunjukkan bahwa variabel role conflict, role ambiguity dan role overload berpengaruh signifikan terhadap kinerja auditor, sedangkan variabel profesionalisme berpengaruh positif terhadap kinerja audior.
Kata kunci : role stress, role conflict, role ambiguity, role overload, profesionalisme, kinerj auditor

Published

2017-07-14