PENGARUH SALES PROMOTION DAN STORE ATMOSPHERE TERHADAP IMPULSE BUYING KONSUMEN COFFEE TOFFEE PADANG

Authors

  • Panji Laras
  • . Akmal
  • . Irda

Abstract

Kondisi persaingan dalam dunia bisnis menuntut setiap pengusaha untuk mampu bersaing dan bertahan melawan pesaing. Saat ini, banyak sekali peluang bisnis yang dapat dibangun oleh para pengusaha, salah satunya adalah bisnis coffee shop. Bisnis ini mengalami peningkatan yang cukup pesat di berbagai daerah di Indonesia, termasuk salah satunya Kota Padang. Dari beberapa coffee shop yang suka dikunjungi oleh masyarakat kota Padang, salah satunya adalah Coffee Toffee, dan mendapatkan sambutan hangat dari masyarakat kota Padang.

Impulse buying adalah fenomena umum yang terjadi di seluruh. Impulse buying mengacu pada pembelian mendadak yang tidak direncanakan (Rook, 1995). Komunikasi pemasaran merupakan kegiatan komunikasi yang ditujukan untuk menyampaikan pesan kepada konsumen dan pelanggan. Strategi komunikasi pemasaran yang dilakukan disesuaikan dengan perilaku pelanggan yang berbeda-beda, salah satunya melalui program promosi penjualan (Rumyeni dan Arini, 2014). Menurut Utami (2010), atmosfer toko (store atmosphere) berarti rancangan lingkungan melalui komunikasi visual, pencahayaan, warna, musik, dan wangi-wangian untuk merancang respon emosional dan perseptual pelanggan dan untuk mempengaruhi pelanggan dalam membeli barang.

Penelitian ini menguji mengenai pengaruh sales promotion dan store atmosphere terhadap impulse buying konsumen Coffee Toffee Padang. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh konsumen Coffee Toffee Padang, sedangkan jumlah sampel yang digunakan sebanyak 60 orang konsumen Coffee Toffee Padang. Proses pengumpulan data dilakukan melalui observasi langsung yaitu dengan menyebarkan kuesioner penelitian. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan menggunakan regresi linear berganda.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa sales promotion dan store atmosphere berpengaruh positif signifikan terhadap impulse buying konsumen Coffee Toffee Padang.

Hasil penelitian ini menyatakan bahwa sales promotion dan store atmosphere menjadi pertimbangan dalam melakukan impulse buying konsumen Coffee Toffee Padang. Namun diharapkan perusahaan lebih gencar lagi dalam melakukan promosi penjualan dan harus lebih meningkatkan kenyamanan konsumen, karena persaingan bisnis Coffee di Kota Padang semakin ketat dan perkembangannya sangat pesat.

Kata kunci : Sales Promotion, Store Atmosphere, Impulse Buying

Published

2017-07-14