Pengaruh Struktur Modal, Ukuran Perusahaan Terhadap Kinerja Perusahaan Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di BEI Tahun 2011-2015
Abstract
Setiap perusahaan melakukan aktivitas produksi barang atau jasa, menjualnya, lalu memperoleh penghasilan. Kinerja perusahaan merupakan hasil dari proses yang panjang tersebut. Kinerja perusahaan dapat bernilai positif atau negatif, tergantung bagaimana perusahaan dikelola. Penelitian ini bermaksud untuk menguji pengaruh struktur modal, ukuran perusahaan terhadap kinerja perusahaan. Fakor-faktor yang di uji dalam penelitian ini adalah struktur modal, dan ukuran perusahaan. Kinerja perusahaan di ukur dengan CFROA. Teori keagenan mulai berlaku ketika terjadi hubungan kontraktual antara pemilik modal (principal) dan agent. Prinsipal yang tidak mampu mengelola perusahaannya sendiri menyerahkan tanggung jawab operasional perusahaannya kepada agent sesuai dengan kontrak kerja. Pengertian kinerja perusahaan adalah pencapaian tugas-tugas individu dalam tujuan yang diinginkan oleh perusahaan. Struktur modal merupakan kombinasi antara berbagai komponen pada sisi kanan neraca, yaitu utang dan ekuitas. Ukuran perusahaan adalah pengelompokan perusahaan kedalam beberapa kelompok, diantaranya perusahaan besar, sedang dan kecil. Skala perusahaan merupakan ukuran yang dipakai untuk mencerminkan besar kecilnya perusahaan yang didasarkan kepada total asset perusahaan.Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) 2011-2015, pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan secara purposive sampling, jumlah sampel adalah 85 perusahaan. Pengujian hipotesis dilakukan dengan analisis regresi berganda. Dengan pengujian analisis regresi berganda mendapatkan hasil yang memiliki pengaruh yang signifikan antara struktur modal terhadap kinerja perusahaan. Dan juga ukuran perusahaan berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja perusahaan. Dapat disimpulkan bahwa struktur modal, dan ukuran perusahaan berpengaruh terhadap kinerja perusahaan.
Kata kunci : struktur modal, ukuran perusahaan, kinerja perusahaan, cfroa
Downloads
Published
2017-07-14