PENGARUH KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL, KEPEMILIKAN MANAJERIAL, KEPEMILIKAN PUBLIK DAN KOMPENSASI BONUS TERHADAP MANAJEMEN LABA

Authors

  • Wahyu Kurniawan
  • . Ethika
  • Popi Fauziati

Abstract

Pada PT Thosiba ditemukan adanya praktik manajemen laba, dimana pada divisi energi ditemukan adanya praktik akuntansi yaitu penggelembungan laba pada Thosiba tersebut. Karena isu isu tersebut saham thosiba turun 20%. Dan pada PT Ancora ditemukan melakukan manipulasi laporan keuangan, dimana terdapat penghasilan yang tinggi namun tidak ada pergerakan investasi. Penelitian ini meneliti tentang pengaruh kepemilikan institusional, kepemilikan manajerial, kepemilikan publik, dan kompensasi bonus terhadap manajemen laba.
Teori Agensi menjelaskan kontrak antara manajemen (agen) dan pemilik (prinsipal). Dimana prinsipal memberikan wewenang kepada agen dalam mengelola perusahaan. Dengan wewenang yang diberikan prinsipal tersebut, manajer sebagai pengelola perusahaan ingin mensejahterakan dirinya dengan memanipulasi laba pada perusahaan tersebut agar mendapatkan bonus dari laba yang tinggi tersebut.
Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2013-2017. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 61 perusahaan. Pengujian hipotesis menggunakan Analisis Regresi Linier Berganda.
Dalam penelitian ini menguji empat hipotesis. Yaitu (1) kepemilikan institusional berpengaruh negatif signifikan terhadap manajemen laba, (2) kepemilikan manajerial tidak berpengaruh terhadap manajemen laba, (3) kepemilikan publik tidak berpengaruh terhadap manajemen laba, (4) kompensasi bonus tidak berpengaruh terhadap manajemen laba. Kesimpulan dalam penelitian ini menunjukan kepemilikan institusional berpengaruh negatif signifikan terhadap manajemen laba, dan kepemilikan manajerial, kepemilikan publik, kompensasi bonus tidak berpengaruh terhadap manajemen laba.
Implikasi pada penelitian ini dapat memberikan gambaran kepada pemerintah, perusahaan, analis laporan keuangan bagaimana kepemilikan institusional, kepemilikan manajerial, kepemilikan publik dan kompensasi bonus mempengaruhi perusahaan untuk melakukan praktik manajemen laba
Kata kunci : Manajemen Laba, Kepemilikan institusional, Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Publik, Kompensasi Bonus

Published

2018-08-17