FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KUALITAS LAPORAN KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH (Studi Empiris Pada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Kerinci)

Authors

  • Fariza Alda
  • . Meihendri
  • Resti Yulistia Muslim

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membukti secara empiris tentang kualitas laporan keuangan pemerintah daerah. Hal ini dilakukan karena Kabupaten Kerinci yang mendapatkan opini WTP pada tahun 2017, Opini tersebut telah dinilai oleh BPK RI terdapat kelemahan di bidang Sistem Pengendalian Internal pemerintah dalam penyusunan laporan keuangan, yaitu: Pencatatan nilai Persediaan pada tiga OPD sebesar Rp. 2,65 miliar tidak akurat, Pengelolaan dan penatausahaan aset tetap (tanah) seluas 12.030 M2 tidak sesuai dengan pedoman pengelolaan BMD dan enam unit bangunan kantor sebesar Rp. 36,93 miliar belum dimanfaatkan (BPK RI Perwakilan Provinsi Jambi, 2017).

Teori pada penelitian ini menggunakan teori keagenan menjelaskan adanya dua konflik yang terjadi yaitu konflik kepentingan antara prinsipal dan agen yang mengasumsikan bahwa masing-masing individu telah termotivasi oleh kepentingan diri sendiri (Jensen dan Meckling, 1976). Teori Kegunaan keputusan informasi akuntansi mengandung komponen yang perlu dipertimbangkan oleh para penyaji informasi akuntansi agar dapat memenuhi kebutuhan para pengambilan keputusan yang akan menggunakannya (Staubus, 2000).

Data yang digunakan adalah data primer dan dapat diperoleh dari penyebaran kuesioner. Populasi dalam penelitian ini adalah keseluruhan OPD Kabupaten Kerinci. Pengambilan sampel menggunakan teknik Purposive Sampling. Dengan kriteria sebagai berikut: Kepala Sub Bagian Keuangan, Bendahara Keuangan, Staf Bagian Keuangan. Jumlah responden pada penelitian ini 69 orang. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi berganda dan pengolahan data dilakukan dengan menggunakan program SPSS 16.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompetensi sumber daya manusia, penerapan standar akuntansi pemerintahan, pemanfaatan teknologi informasi, tidak berpengaruh signifikan terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah daerah, Sedangkan sistem pengendalian internal pemerintahan berpengaruh signifikan terhadap kualitas laporan keuangan pemerintah daerah pada OPD
Kabupaten Kerinci.

Kata Kunci: Kompetensi Sumber Daya Manusia, Penerapan Standar Akuntansi Pemerintahan, Pemanfaatan Teknologi Informasi, Sistem Pengendalian Internal Pemerintahan dan KualitasLaporan Keuangan Pemerintah Daerah.

Published

2018-08-20