PERAN LAYANAN INTERNET MEMODERASI HUBUNGAN ANTARA KUALITAS INFORMASI DAN PERILAKU E-FILING : NIAT BERPERILAKU SEBAGAI VARIABEL MEDIASI
Abstract
Penelitian ini tentang peran layanan internet memoderasi hubungan antara kualitas informasi dan perilaku e-filing, niat berperilaku sebagai variabel mediasi. Penelitian ini merupakan modifikasi dari penelitian Widyadinata dan Toly (2014) dan Riyandra (2016). Adiguna (2017) mendefinisikan e-filing sebagai sistem pelaporan atau penyampaian pajak dengan Surat Pemberitahuan (SPT) secara elektronik yang dilakukan melalui sistem online yang real time.
Teori yang digunanakan dalam penelitian ini adalah Theory of Planned Behavior (TPB). Theory of Planned Behavior adalah teori yang dikembangkan untuk memprediksi perilaku-perilaku yang sepenuhnya tidak di bawah kendali individu. Theory of Planned Behavior (TPB) menjelaskan bahwa pengguna e-filing memiliki kemauan untuk menggunakan e-filing dengan kemampuan yang sudah dimiliki
Sampel dalam penelitian ini adalah wajib pajak orang pribadi yang menggunaan e-filing yang terdaftar di KP2KP Lubuk Sikaping yaitu sebanyak 93 orang. Metode pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan secara non probabilitas yaitu convenience sampling. Jenis data yang digunakan adalah data primer. Sumber data diperoleh dari kuesioner. Pengolahan data menggunakan program SPSS 16. Analisis data menggunakan regresi sederhana, berganda, dan bertingkat. Selain itu, dalam penelitian ini menggunakan Moderated Regression Analysis (MRA).
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (i) kualitas informasi berpengaruh terhadap perilaku e-filing, (ii) kualitas informasi tidak berpengaruh terhadap niat berperilaku, (iii) niat berperilaku tidak berpengaruh terhadap perilaku e-filing, (iv) kualitas informasi tidak berpengaruh terhadap perilaku e-filing melalui niat berperilaku, dan (v) kualitas informasi tidak berpengaruh terhadap perilaku e-filing dengan layanan internet sebagai variabel moderasi.
Kata Kunci : Kualitas informasi, niat berperilaku, layanan internet, perilaku e-filing