ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MENPENGARUHI HARGA TANDAN BUAH SEGAR (TBS) KELAPA SAWIT DI KABUPATEN ROKAN HULU.

Authors

  • Roni Suharto
  • Evi Susanti Tasri
  • nurul huda

Abstract

INTISARI
Penelitian ini meneliti tentang keterkaitan antara harga tandan buah segar dengan luas lahan, produksi dan harga CPO. Harga tandan buah segar pada tahun 2017 mencapai 1.853.74 Rp/Kg, sedangkan Luas lahan kelapa sawit pada tahun 2017 mengalami kenaikan sebesar 423.253 Ha, berikutnya produks perkebunan kelapa sawit pada tahun 2017 mencapai 1.564.152 ton, dan harga CPO pada tahun 2017 mencapai 7.562.02 Rp/Kg.
Teori yang digunakan dalam penelitian ini dikemukakan oleh Cholid, Melalui kekuatan pasar, harga di sepanjang rantai supply berpengaruh karena permintaan di industri hulu merupakan turunan permintaan dari permintaan di industry hilir. Harga pokok di industry hulu dipengaruhi oleh harga produk di industry hilir atau dengan kata lain harga TBS dipengaruhi oleh harga CPO,luas lahan,produksi.
Penelitian ini menggunakan metode regresi linier berganda. Data yang digunakan di dalam penelitian ini adalah data sekunderdata tahunan dari tahun 2003-2017 yang berasal dari badan pusat statistic Sumbar, dan Dinas perternakan dan perkebunan kabupaten Rokan Hulu serta jurnal-jurnal yang berkaitan dengan penelitian ini.
Dalam Penelitian ini menunjukkan tiga hipotesis. Hasil yang diolah menunjukkan bahwa (1) luas lahan berpengaruh positif signifikan terhadap harga tandan buah segar, (2) produksi berpengaruh positif signifikan terhadap harga tandan buah segar, (3) harga CPO kelapa sawit berpengaruh positif signifikan terhadap harga tandan buah segar.
Kesimpulan pada penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dan mempunyai hubungan positif antara luas lahan, produksi, dan harga CPO kelapa sawit terhadap harga tandan buah segar kelapa sawit di kabupaten Rokan Hulu.
Kata Kunci :Harga Tandan Buah Segar (TBS), Luas Lahan, Produksi ,
Harga CPO.

Published

2018-08-24