PENGARUH FREE CASH FLOW, SUMBER PENDANAAN EKSTERNAL DAN SUMBER PENDANAAN INTERNAL TERHADAP NILAI PERUSAHAAN

Authors

  • Ihsan Setiawan
  • Dwi Fitri Puspa
  • Yeasy Darmayanti

Abstract

Penelitian ini meneliti tentang pengaruh free cash flow, sumber pendanaan eksternal dan sumber pendanaan internal terhadap nilai perusahaan. Tujuan utama perusahaan adalah mengoptimalkan nilai perusahaan. Harga saham yang tinggi mengindikasikan nilai perusahaan yang tinggi. Hal ini menunjukkan bahwa pasar percaya tidak hanya pada kinerja perusahaan saat ini namun juga prospek perusahaan dimasa depan. Oleh sebab itu penelitian ini bertujuan membuktikan secara empiris pengaruh free cash flow, sumber pendanaan eksternal dan sumber pendanaan internal terhadap nilai perusahaan.
Teori pada penelitian ini menggunakan Agency theory dan Trade-off theory. Agency theory menjelaskan tentang adanya hubungan kepentingan antara principal dengan agen. Principal merupakan pemilik perusahaan yang berwenang untuk memberikan perintah kepada agen, sedangkan agen merupakan manajer yang menerima perintah dari principal untuk mengelola perusahaan. Trade-off theory menjelaskan tentang adanya dua jenis sumber modal, yaitu external financing dan internal financing. Teori ini menjelaskan mengapa perusahaan yang profitable umumnya menggunakan utang dalam jumlah yang sedikit. Hal tersebut bukan disebabkan karena perusahaan mempunyai target debt ratio yang rendah, tetapi karena mereka memerlukan eksternal financing yang sedikit. Perusahaan yang kurang profitable akan cenderung menggunakan utang yang lebih besar karena dua alasan, yaitu internal financing tidak mencukupi dan utang merupakan sumber eksternal yang lebih disukai.
Populasi dari penelitian ini adalah perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia yang berjumlah 36 perusahaan, teknik pengambilan sampel dalam penelitian yaitu menggunakan teknik purposive sampling dengan jumlah 26 perusahaan.
Dalam penelitian ini mengajukan tiga hipotesis. Hasil yang diperoleh membuktikan bahwa
(1) Free cash flow berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan, (2) sumber pendanaan eksternal tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan, (3) sumber pendanaan internal berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan.
Kesimpulan pada penelitian ini menunjukkan bahwa free cash flow berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan, sumber pendanaan ekternal tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan dan sumber pendanaan internal berpengaruh signifikan terhadap nilai prusahaan.
Kata kunci: Free Cash Flow, Sumber Pendanaan Eksternal, Sumber Pendanaan Internal, Nilai Perusahaan, PBV

Published

2018-08-24