PENGARUH LEVERAGE DAN PERTUMBUHAN PERUSAHAAN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN (STUDI EMPIRIS PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2013-2017)

Authors

  • Nurul Hasanah
  • . Meihendri
  • Popi Fauziati

Abstract

Penelitian ini dimaksudkan untuk menguji pengaruh leverage dan pertumbuhan perusahaan terhadap nilai perusahaan pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI tahun 2013-2017. Permasalahan yang terjadi diantaranya yaitu penurunan nilai perusahaan pada perusahaan manufaktur dapat kita lihat pada sub sektor manufaktur yaitu industri semen terdiri atas PT Indocement Tunggal Prakasa Tbk, Holcim Indonesia Tbk, Semen Indonesia Tbk, dan Wijaya Karya Beton Tbk yang mengalami penurunan harga saham terhitung sejak tahun 2015 hingga september 2018. Turunnya nilai perusahaan pada sektor manufaktur menyebabkan pertumbuhan industry manufaktur terus mengalami pelemahan, akibatnya kontribusi perusahaan manufaktur terhadap Produk Domestik Bruto juga semakin berkurang (CNN Indonesia, 2018).

Teori pada penelitian ini menggunakan teori keagenan (agency teori). Manajer dalam menjalankan perusahaan mempunyai kewajiban untuk mengelola perusahaan sebagaimana diamanahkan oleh pemilik yaitu meningkatkan kemakmuran principal melalui peningkatan nilai perusahaan, sebagai imbalannya manager akan mendapatkan gaji, bonus dan lain-lainnya (Jensen dan Meckling, 1976).

Populasi dari penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI dari tahun 2013-2017. Metode pengambilan sampel yaitu menggunakan metode purposive sampling sesuai dengan kriteria yang diambil dari 139 perusahaan manufaktur yang terdaftar sebanyak 62 yang menjadi sampel. Pengujian hipotesis menggunakan Analisis Regresi Linear Berganda.

Dalam penelitian ini mengajukan dua hipotesis. Hasil yang diperoleh membuktikan bahwa (1) leverage tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan, (2) pertumbuhan perusahaan berpengaruh terhadap nilai perusahaan.

Kesimpulan pada penelitian ini adalah leverage tidak perpengaruh terhadap nilai perusahaan, karena pemakaian hutang yang banyak tidak mempengaruhi nilai perusahaan, pertumbuhan perusahaan berpengaruh terhadap nilai perusahaan karena pertumbuhan perusahaan dapat meningkatkan nilai perusahaan dan aspek positif yang diharapkan suatu perusahaan.

Kata kunci : Leverage, Pertumbuhan Perusahaan, Nilai Perusahaan

Published

2019-02-28