PENGARUH ASPEK KERJA DAN DUKUNGAN SOSIAL TERHADAP STRES KERJA PERSONIL DINAS PEMADAM KEBAKARAN KOTA PADANG

Authors

  • Putri Dwi Aidha
  • Ice Kamela
  • Surya Dharma

Abstract

Salah satu instansi yang bertugas memberikan pelayanan dan perlindungan kepada masyarakat terhadap bencana terutama kejadian kebakaran di Kota Padang adalah Dinas Pemadam Kebakaran. Tingginya tingkat kejadian kebakaran di tahun 2017, didukung dengan kekurangan personilnya Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang akan menyebabkan risiko seperti konflik dalam lingkungan kerja dan stres kerja yang dihadapi oleh personil pemadam kebakaran saat bekerja. Selain itu, ketika terjadi kebakaran ketua regu tim harus bisa membagi personil yang akan diturunkan dalam waktu bersamaan, sehingga jumlah jam kerja yang seharusnya 8 jam perhari, menjadi 11 jam per harinya, ruang kerja kurang nyaman, ventilasi yang minim, dan kondisi fasilitas kerja yang kurang memadai. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan informasi kepada instansi atas faktorfaktor yang berpengaruh terhadap stres kerja personil Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang agar instansi tersebut meminimalisir terjadinya stres kerja, yang diakibat oleh aspek-aspek pekerjaan berupa konflik yang terjadi di lingkungan kerja serta dukungan sosial yang mereka terima. Davis dan Newstrom (2006:195) berpendapat bahwa stres suatu kondisi ketegangan yang mempengaruhi emosi, proses pikiran, dan kondisi fisik seseorang. Pada penelitian ini yang menjadi sampel adalah semua personil Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang yang berjumlah 64 orang dengan menggunakan dua kategori variable yaitu variabel dependen yang terdiri atas stres kerja dan variabel independen yang terdiri dari konflik kerja, lingkungan kerja dan dukungan sosial. Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan analisis regresi berganda dan pengujian t-statistik. Hasil pengujian hipotesis menemukan bahwa konflik kerja, lingkungan kerja dan dukungan sosial terbukti berpengaruh terhadap stres kerja pada personil Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang. Sesuai dengan hasil tersebut kepada Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang diminta untuk memperhatikan lingkungan kerja agar lebih kondusif terhadap kenyamanan, keamanan personil dalam bertugas dan para  personil bisa menghindari terjadinya konflik kerja yang disebabkan oleh kesalahan komunikasi, perbedaan pendapat dan tujuan antar personil di lingkungan Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang.
 
Kata Kunci:  Aspek Kerja meliputi Konflik Kerja dan Lingkungan Kerja, Dukungan Sosial dan Stres Kerja.

Published

2019-02-28