PENGARUH STORE ATMOSFER, WORD OF MOUTH, DAN KEPUASAN PELANGGAN TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN SANJAI NITTA BUKITTINGGI

Authors

  • Muhammad Yodi Putra
  • Linda Wati
  • Purbo Jadmiko

Abstract

Tujuan pembangunan nasional di Indonesia adalah untuk mewujudkan masyarakat baik materi maupun sprituil. Untuk mewujudkan cita–cita tersebut diatas satu sasaran utama dari pembangunan sektor ekonomi adalah peningkatan kesempatan berusaha dan meningkatkan pendapatan masyarakat. Salah satu industri kecil yang berpotensi untuk dikelola atau dikembangkan serta dapat meningkatkan pendapatan adalah industri kecil keripik singkong atau yang lebih dikenal dengan kerupuk sanjai. Industri kecil ini telah ada sejak lama dan berkembang di daerah pedesaan pada beberapa provinsi di Indonesia salah satunya di Sumatera Barat.
 
Loyalitas pelanggan adalah komitmen yang dipegang secara mendalam untuk membeli atau mendukung kembali sebuah produk atau jasa yang disukai dimasa pelanggan, Konsumen yang loyal adalah orang yang melakukan pembelian berulang produk atau jasa secara teratur, membeli antar lini produk atau jasa, mereferensikan kepada orang lain dan menunjukkan kekebalan terhadap tarikan dari perusahaan lain.
 
Penelitian ini menguji mengenai pengaruh store atmosfer, word of mouth dan kepuasan pelanggan terhadap Loyalitas pelanggan Sanjai Nitta Bukittinggi. penelitian ini menggunakan sampel sebanyak 80 orang responden yang pernah melakukan pembelian di Sanjai Nitta Buikittinggi. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan menggunakan Inner model. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Store atmosfer dan Word of mouth berpengaruh positif dan signifikan terhadap Loyalitas pelanggan Sanjai Nitta Bukittinggi, sedangkan variabel Kepuasan pelanggan tidak perpengaruh terhadap Loyalitas pelanggan Sanjai Nitta Bukittinggi.Jadi dapat disimpulkan Pelanggan lebih mempertimbangkan Store atmosfer dan Word of mouth dalam memutuskan untuk melakukan pembelian. Perusahaan harus lebih memahami dan mempertimbangkan kebutuhan dari konsumen.
 
Kata kunci : Store atmosfer, Word of mouth, dan Kepuasan pelanggan dan Loyalitas pelanggan
 

Published

2019-02-28