PENGARUH LINGKUNGAN KERJA, PENGEMBANGAN KARIR, STRES KERJA DAN KOMPENSASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN

Authors

  • Yoan Nadia Winandha
  • Dandes Rifa
  • Neva Novianti

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris dan menganalisis pengaruh lingkungan kerja, pengembangan karir, stres kerja dan kompensasi terhadap kinerja karyawan. Banyak permasalahan yang sering dihadapi oleh pemerintahan. Berdasarkan hasil Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (EKPPD) tahun 2018 atas Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (LPPD) tahun 2017, Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) menilai kinerja penyelenggaraan Pemprov Sumbar menurun. “Rata-rata peringkat serta skor LPPD kabupaten/kota di Sumbar secara umum mengalami penurunan. Hal itu berdampak terhadap penilaian LPPD Provinsi,” ucap Irwan Prayitno di Auditorium Gubernur, Jumat 3/5/2019 (Padang.tribunnews.com). Menurunnya kinerja Pemprov Sumbar dikarenakan masih ada masalah atau belum optimalnya pencapai kinerja karyawan lembaga pemerintahan. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori penetapan tujuan. Teori penetapan tujuan ini menjelaskan seseorang yang memahami tujuannya akan mempengaruhi prilaku kerjanya. Teori penetapan tujuan merupakan salah satu bentuk teori motivasi yang didasari pada premis bahwa seseorang memiliki kebutuhan yang dapat diingat atau dipikirkan sebagai outcomes tertentu atau sasaran (goals) yang diharapkan dapat dicapai (Locke dan Bryan, 1968). Teori ini juga menjelaskan bahwa prilaku individu diatur oleh ide (pemikiran) dan niat seseorang. Populasi dari penelitian ini adalah semua karyawan yang ada di BPKAD dan BAPPEDA Kota Padang dengan menggunakan metode survei kuesioner. Teknik pengambilan sampel yaitu total sampling, semua populasi dijadikan sebagai sampel. Jumlah sampel dalam penelitian ini semua karyawan yang ada di BPKAD dan BAPPEDA Kota Padang berjumlah 111 orang. Pengujian hipotesis menggunakan Analisis Regresi Linear Berganda. Dalam penelitian ini mengajukan empat hipotesis. Hasil yang diperoleh membuktikan bahwa (1) lingkungan kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan, (2) pengembangan karir berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan, (3) stres kerja berpengaruh negatif terhadap kinerja karyawan, (4) kompensasi tidak berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Kesimpulan dalam penelitian ini menunjukan lingkungan kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan, pengembangan karir berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan, stress kerja berpengaruh negatif terhadap kinerja karyawan, dan kompensasi tidak berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Kata Kunci: Kinerja Karyawan, Lingkungan Kerja, Pengembangan Karir, Stres Kerja, Kompensasi

Published

2019-08-15