PENGARUH EXPERIENTAL MARKETING TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN DENGAN KEPUASAN PELANGGAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING ( STUDI KASUS PADA TOKO TEKSTIL RAS JAYA PADANG )
Abstract
Industri tekstil merupakan salah satu industri yang diprioritaskan  untuk dikembangkan karena memiliki peran penting dalam perekonomian nasional yaitu sebagai penyumbang devisa negara. Selain itu, industri tekstil juga sebagai industri yang diandalkanuntuk memenuhi kebutuhan sandang nasional. Industri tekstil sebagai salah satu industri utama dalam pembuat bahan baku dari kebutuhan masyarakat yaitu sandang atau pakaian.
Salah satu industri tekstil yang ada di kota Padang yaitu Ras Jaya Textil, merupakan salah satu toko penjual kain yang berada di kota Padang. Toko ini menjual berbagai macam jenis kain yang dibutuhkan pelanggan. Toko tekstil Ras jaya mempunyai satu toko pusat yang berada di Pasar Raya Padang dan lima cabang toko yang berada di Sentral Pasar Raya dan Muara Bungo.
Penilitian ini menguji tentang Pengaruh Experiental Marketing terhadap Loyalitas Pelanggan dengan Kepuasan Pelanggan sebagai Variabel Intervening Toko Tekstil Ras Jaya Padang. Penilitan ini menggunakan sampel sebanyak 100 responden dengan metode
penarikan sampel purposive sampling.
Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa Experiental Marketing berpengaruh positif dan signifikan terhadap Loyalitas pelanggan Toko Tekstil Ras Jaya Padang. Kepuasan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Loyalitas pelanggan Toko Tekstil Ras Jaya Padang. Experiental Marketing berpengaruh positif dan signifikan terhadap Loyalitas pelanggan Toko Tekstil Ras Jaya Padang dengan Kepuasan sebagai Variabel intervening.
Kata kunci : Experiental Marketing, Loyalitas Pelanggan Toko Tekstil Ras Jaya Padang, Kepuasan Pelanggan Toko
Tekstil Ras Jaya Padang
Downloads
Published
2019-08-15