ANALISIS KEPUASAN PELANGGAN RUMAH POHON ABDUL CAFE NGARAI SIANOK DI KOTA BUKITTINGGI DENGAN METODE IMPORTANCE PERFORMANCE ANALYSIS (IPA)
Abstract
Industri kreatif merupakan salah satu faktor yang menjadi penggerak perekonomian nasional. Industri kreatif Indonesia semakin berkembang dan diminati pasar global. Industri kreatif khususnya cafe memiliki potensi yang cerah bagi pelaku usaha di Bukittinggi.Perkembangan industri cafe yang sangat pesat menjadi potensi bisnis besar yang memberikan peluang usaha kreatif. Industri kuliner di Bukittinggi kian meningkat signifikan seiring bermunculan berbagai kuliner dan cafe yang memberikan keunikan tersendiri.
Kepuasan konsumen merupakan perasaan senang atau kecewa seseorang muncul setelah membandingkan antara presepsi terhadap kinerja (hasil) suatu produk atau jasa dengan harapan-harapannya. Hal ini juga harus dilakukan Rumah Pohon Abdul Cafe agar dapat
mempertahankan dan menambah jumlah pelanggannya dengan memberikan, meningkatkan kualitas pelayanannya. Penyampaian kualitas yang prima akan menciptakan nilai tinggi yang
dapat menciptakan kualitas pelanggan.
Penelitian ini menganalisis kepuasan dengan metode menggunakan Importance Performance Analysis sebagai alat untuk memetakan kualitas pelayanan. Pada penelitian ini jumlah samprl 100 orang responden di kota bukittinggi. Dengan teknik Proposive
sampling,data penelitian ini adalah data primer melaui penyebaran kuisioner dan data sekunder melalui data pengujung Rumah Pohon Abdul Cafe Ngarai Sianok di Kota Bukittinggi dengan bantuan program SPSS (Statistical Package for Social Science) 16.0.
Hasil dari penelitian ini menggunakan Importance Performance Analysis (IPA), makadapat diambil kesimpulan bahwa Berdasarkan dari hasil penelitian ini jumlah rata-rata dariperbandingan kinerja yang di tunjukan oleh pihak Rumah Pohon Abdul Cafe adalah sebesar
37,16 dan harapan adalah sebesar 41,93. Berarti kinerja yang diberikan oleh cafe tidak puasdalam memberikan kepuasan yang optimal kepada pengunjung Rumah Pohon Abdul Cafe.
Seperti Kuadran A Sebaiknya pihak Rumah Pohon Abdul Cafe memperhatikan dan meningkatkan atribut yang tinggi tetapi kenyataan atribut tersebut belum sesuai dengan harapan pelanggan, Kuadran B Mempertahankan kinerja atribut pada kuadran B yang dianggap sudah memenuhi harapan konsumen serta memiliki tingkat kepentingan tinggi, Kuadran C Melakukan peninjauan ulang dikemudian hari terhadap atribut kuadran C yang
dianggap tidak penting dan kinerjannya tidak istimewa bagi pengunjung cafe, Pada kuadran D yang dianggap sudah cukup tidak perlu dirasakan berlebihan oleh konsumen atau mengurangi kinerja yang dirasakan berlebihan.
Kata Kunci : Kepuasan
Downloads
Published
2019-08-15