PENGARUH BEBAN KERJA, LINGKUNGAN KERJA FISIK, KECERDASAN EMOSIONAL TERHADAP PERILAKU KERJA KONTRAPRODUKTIF PEGAWAI LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS 2B SOLOK

Authors

  • Habyatul Maulana
  • Ice Kamela
  • Elfitra Azliyanti

Abstract

INTISARI

Lembaga pemasyarakatan merupakan lembaga yang memiliki peran penting untuk
menciptakan efek jera bagi narapidana yang berada di dalamnya, akan tetapi
dalam beberapa tahun terakhir kinerja lembaga sebagai rumah tahanan yang
mendidik dan menciptakan efek jera bagi pelaku kriminal justru berubah fungsi
menjadi tempat untuk melakukan sejumlah tindakan kriminal, hal tersebut
terungkap dari kasus yang melibatkan oknum petugas lembaga pemasyarakatan
Kota Solok.

Menurut Kuman (2014) perilaku kerja kontraproduktif dalam bekerja dapat
didefinisikan sebagai setiap kegiatan yang disengaja atau tidak disengaja pada
bagian dari individu yang dapat menghambat kinerja diri, orang lain atau
organisasi. Perilaku kerja kontraproduktif juga dipahami sebagai tindakan atau
perbuatan yang dapat membahayakan atau dimaksudkan untuk menyakiti diri
sendiri, orang-orang dan sumber daya organisasi.

Pada penelitian ini yang menjadi populasi adalah seluruh pegawai Lembaga
Pemasyarakatan Kelas 2B Solok yang berjumlah 50 orang, dalam menentukan
metode pengambilan sampel digunakan metode sensus. Metode pengumpulan data
yang dilakukan dalam penelitian ini adalah penyebaran koesioner.

Kesimpulan penelitian ini yaitu, Beban kerja berpengaruh positif terhadap
perilaku kerja kontraproduktif pada pegawai Lembaga Pemasyarakatan Kelas 2B
Solok, Lingkungan kerja fisik tidak berpengaruh terhadap perilaku kerja
kontraproduktif pada pegawai Lembaga Pemasyarakatan Kelas 2B Solok dan
Kecerdasan emosional tidak berpengaruh terhadap perilaku kerja kontraproduktif
pada pegawai Lembaga Pemasyarakatan Kelas 2B Solok.

Uraian hasil dalam penelitian ini dapat dijadikan sebagai referensi dalam
menentukan kebijakan organisasi yang berkaitan dengan upaya mengurangi
perilaku kerja kontraproduktif khususnya di lingkungan lembaga pemasyarakatan
kelas 2B Solok.

Kata Kunci:
Beban Kerja, Lingkungan Kerja Fisik, Kecerdasan Emosional & Perilaku Kerja
Kontraproduktif

Published

2019-08-16