PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, STRUKTUR MODAL, PROFITABILITAS, DAN KEPUTUSAN INVESTASI TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA SUB SEKTOR PROPERTY DAN REAL ESTATE YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2012-2017

Authors

  • Della Chania Karcitela
  • Rika Desiyanti
  • Nailal Husna

Abstract

INSTISARI

Price to book value (PBV) sebagai proksi dari nilai perusahaan pada perusahaan sub sektor property dan
real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2012-2017 yang cenderung mengalami
penurunan. Penurunan nilai perusahaan ini sangat tidak sesuai dengan apa yang diharapkan oleh setiap
perusahaan yang menghendaki adanya kenaikan nilai perusahaan. Penurunan ini dapat menujukkan
rendahnya minat investor untuk berinvestasi akibat menurunnya kepercayaan terhadap perusahaan
sehingga menyebabkan menurunnya harga saham dan berdampak pada penurunan nilai perusahaan.

Teori pada penelitian ini menggunakan teori sinyal. Teori sinyal adalah suatu tindakan yang diambil
oleh manajemen perusahaan yang memberikan petunjuk bagi investor tentang bagaimana manajemen
memandang prospek perusahaan. Teori sinyal menjelaskan mengapa perusahaan mempunyai dorongan
untuk memberikan informasi laporan keuangan pada pihak eksternal. Dorongan perusahaan untuk
memberikan informasi karena terdapat asimetri informasi antara perusahaan dan pihak luar karena
perusahaan mengetahui lebih banyak mengenai perusahaan dan prospek yang akan datang daripada
pihak luar (investor dan kreditor) (Brigham dan Houston, 2011).

Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan sub sektor property dan real estate yang
terdaftardi Bursa Efek Indonesia periode 2012-2017 yang berjumlah 34 perusahaan. Teknik yang
digunakan dalam pengambilan sampel adalah metode sensus, dimana seluruh populasi dijadikan sampel
(Sarwono, 2012). Metode analisa data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Uji
hipotesis dengan menggunakan uji T-test statistik untuk membuktikan pengaruh variabel independen
terhadap variabel dependen secara parsial atau individu.

Dalam penelitian ini mengajukan empat hipotesis. Hasil yang diperoleh membuktikan bahwa (1) ukuran
perusahaan yang diproksikan ln total aset berpengaruh negatif signifikan terhadap nilai perusahaan
yang diproksi dengan price to book value, (2) Struktur modal yang diproksikan debt equity to ratio
(DER) negatif tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan yang diproksi dengan price to
book value,, (3) Profitabilitas berpengaruh positif signifikan terhadap nilai perusahaan yang diproksi
dengan price to book value, (4) Keputusan investasi positif tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai
perusahaan yang diproksi dengan price to book value.

kesimpulan pada penelitian ini menunjukkan bahwa ukuran perusahaan yang diproksikan ln total aset
berpengaruh negatif signifikan terhadap nilai perusahaan yang diproksi dengan price to book value.
Struktur modal yang diproksikan debt equity to ratio (DER) negatif tidak berpengaruh signifikan
terhadap nilai perusahaan yang diproksi dengan price to book value. Profitabilitas berpengaruh positif
signifikan terhadap nilai perusahaan yang diproksi dengan price to book value. Keputusan investasi
positif tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan yang diproksi dengan price to book
value.

Kata Kunci : Ukuran Perusahaan, Struktur Modal, Profitabilitas, Dan Keputusan Investasi
Terhadap Nilai Perusahaan

 

Published

2019-08-19