PENGARUH OPERATING LEVERAGE, FINANCIAL LEVERAGE DAN SIZE TERHADAP EARNING PER SHARE PADA PERUSAHAAN SUB SEKTOR PROPERTI DAN REAL ESTATE YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2013-2017

Authors

  • Vellina Juliannisa Rusdi
  • Rika Desiyanti
  • Tyara Dwi Putri

Abstract

INTISARI
Meningkatnya persaingan saat ini menuntut setiap perusahaan untuk mampu menyesuaikan
dengan keadaan yang terjadi dan menuntut setiap perusahaan untuk dapat melakukan
pengelolaan terhadap fungsi-fungsi yang ada dalam perusahaan sehingga dapat lebih unggul
dalam persaingan yang dihadapi. Perusahaan properti dan real estate di Bursa Efek Indonesia
periode 2013-2017 sebanyak 48 perusahaan. Pada earning per share yang diproksi dengan
EPS mengalami penurunan, itu menunjukan bahwa laba bersih dari pada perusahaan ini
dinilai terlalu rendah dari jumlah saham yang beredar. Dengan turunya nilai EPS, itu
memberikan sinyal negatif kepada investor sehingga investor tidak tertarik untuk
berinvestasi. Oleh sebab itu perlu dicari tahu apa yang menyebabkan nilai EPS terjadi
penurunan sehingga dimasa yang akan datang perusahaan mampu untuk meningkatkan
earning per share.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa dan membuktikan pengaruh operating leverage,
financial leverage, dan size terhadap earning per share. Ukuran sampel yang digunakan
dalam penelitian ini sebanyak 31 perusahaan pada sektor aneka industri di Bursa Efek
Indonesia periode 2013-2017. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu
metode dokumentasi.
Berdasarkan hasil pengujian hipotesis yang telah dilakukan ditemukan bahwa dari hasil
pengujian hipotesis pertama operating leverage berpengaruh signifikan terhadap earning per
share, dari hasil pengujian hipotesis kedua financial leverage berpengaruh signifikan
terhadap earning per share, dan dari hasil pengujian hipotesis ketiga size tidak berpengaruh
signifikan terhadap earning per share.
Sesuai dengan hasil pengujian hipotesis yang telah dilakukan maka sebaiknya perusahaan
properti dan real estate lebih memperhatikan kemampuan perusahaan dalam meningkatkan
earning per share dengan cara pengelolaan size yang baik sehingga perusahaan memperoleh
laba yang tinggi dengan demikian meningkatkan earning per share. Bagi investor sebelum
berinvestasi sebaiknya memperhatikan terlebih dahulu bagaimana kemampuan perusahaan
dalam menghasilkan laba yang diperoleh oleh perusahaan. Perusahaan yang bisa
menghasilkan laba yang tinggi berarti perusahaan mampu mengelola perusahaannya dengan
baik. Selain itu investor diharapkan mampu melihat apakah perusahaan dapat memanfaatkan
hutangnya dengan efektif karena apabila perusahaan dapat memanfaatkan hutangnya dengan
baik maka perusahaan dapat meningkatkan laba perusahaan.


Kata Kunci : Operating Leverage, Financial Leverage, Size, Earning Per Share

Published

2019-08-19