PENGARUH KOMPENSASI, KEPEMIMPINAN OTENTIK DAN KOMITMEN ORGANISASIONAL TERHADAP TURNOVER INTENTION PADA KARYAWAN BUDIMAN SWALAYAN SAWAHAN PADANG
Abstract
Turnover intention merupakan kecenderungan atau niat karyawan untuk berhentibekerja dari pekerjaannya secara sukarela menurut pilihannya sendiri. Penelitian
ini bertujuan untuk mengurangi kecendrungan perilaku turnover di Budiman
Swalayan Sawahan Padang melalui pengujian empiris pengaruh kompensasi,
kepemimpinan otentik dan komitmen organisasional terhadap turnover intention.
Teori dalam penelitian ini adalah: Turnover intention, merupakan kecenderungan
atau niat karyawan untuk berhenti bekerja dari pekerjaannya secara sukarela
menurut pilihannya sendiri (Rivai, 2009). kompensasi adalah semua pendapatan
yang berbentuk uang, barang lansung maupun tidak lansung yang di terima
karyawan sebagai imbalan atas jasa yang di berikan kepada perusahaan
(Hasibuan, 2007). Kepemimpinan otentik, adalah bentuk pola perilaku pemimpin
yang cenderung mendorong kesadaran diri yang lebih besar, perspektif moral
yang diinternalisasikan, keseimbangan pengolahan informasi, dan transparansi
relasional dan membina pengembangan diri yang positif (Azanza, 2015).. Definisi
komitmen organisasional adalah sebagai bentuk loyalitas dan identitas karyawan
secara aktif berpartisipasi dalam kegiatan organisasi (Robbins ,2008).
Sampel dalam penelitian ini adalah karyawan bagian operasional pada Budiman
Swalayan Sawahan Padang dengan total sebanyak 46 orang responden. Teknik
yang di gunakan yaitu metode sensus. Jenis data yang di gunakan adalah data
primer melalui penyebaran kusioner. Uji hipotesis dengan menggunakan uji T-test
statistik untuk membuktikan pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat
secara parsial dan menggunakan uji F-test statistik untuk membuktikan pengaruh
variabel bebas terhadap variabel terikat secara simultan.
Hasil penelitian ini menemukan bahwa kompensasi berpengaruh negatif dan
signifikan terhadap turnover intention. Kepemimpinan otentik berpengaruh
negatif dan tidak signifikan terhadap turnover intention. Komitmen organisasional
berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap turnover intention. Dan secara
simultan ketiga variable berpengaruh signifikan terhadap turnover intention pada
karyawan bagian operasional Budiman Swalayan Sawahan Padang.
Kesimpulan pada penelitian ini menunjukan bahwa turnover intention pada
karyawan bagian operasional budiman swalayan sawahan padang hanya di
pengaruhi oleh variabel Kompensasi.
Kata Kunci : Kompensasi, Kepemimpinan Otentik, Komitmen Organisasional,
Turnover Intention.
Downloads
Published
2020-02-27