PENGARUH INFLASI , SUKU BUNGA DAN JUMLAH UANG BEREDAR TERHADAP PROFITABILITAS PADA PERBANKAN INDONESIA

Authors

  • Rezky Aulia San
  • Antoni
  • Helmawati

Abstract

Pada saat ini pembangunan ekonomi tidak dapat dilepaskan dari sektor perbankan, karena perbankan memegang peranan penting dalam pertumbuhan stabilitas ekonomi.Bank untuk bisa menjaga kepercayaan masyarakat, maka harus menjaga kinerja keuangannya.Kinerja keuangan suatu bank dinilai dengan berbagai indikator.Salah satunya adalah laporan keuangan bank tersebut.Bank dalam melakukan kegiatan operasionalnya memiliki tujuan utama, yaitu dapat mencapai profitabilitas maksimal. Sebagai lembaga yang penting dalam perekonomian maka perlu adanya pengawasan kinerja yang baik oleh regulator perbankan. Salah satu indikator untuk menilai kinerja keuangan suatu bank adalah melihat tingkat profitabilitasnya. Menurut Setiawan (2009), ROA penting bagi bank karena Bank Indonesia lebih mengutamakan nilai profitabilitas suatu bank yang diukur dengan asset yang dananya sebagian besar berasal dari dana simpanan masyarakat. Van Horne (2002:361) juga mengemukakan bahwa rasio yang digunakan umumnya dalam mengukur tingkat profitabilitas adalah ROA. Di samping itu, ROA merupakan metode pengukuran yang paling obyektif yang didasarkan pada data akuntansi yang tersedia dan besarnya ROA dapat mencerminkan hasil dari serangkaian kebijakan perusahaan terutama perbankan. ROA merupakan ukuran dari kinerja keuangan bank dalam memperoleh laba sebelum pajak, yang dihasilkan dari total asset (total aktiva) bank yang bersangkutan. Semakin besar ROA menunjukkan kinerja bank semakin baik, karena tingkat pengembalian (return) semakin besar (Husnan, 1992:215). Penelitian ini menggunakan data dari perbankan Indonesia yang terdaftar di Bank Indonesia tahun 1990-2019. Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan uji analisis regresi linear berganda.

References

Adyani, Lyla Rahma. 2010.Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Profitabilitas (ROA). Jurnal Manajemen Perbankan. Jakarta.

Anggreni, Ria dan Sadha Suardhika. 2014. Pengaruh Dana Pihak Ketiga, Kecukupan Modal. Risiko Kredit Dan Suku Bunga Kredit Pada Profitabilitas, Bali.

Demirgüç-Kunt, A., & Huizinga, H. (1999). Determinants of commercial bank interest margins and profitability: some international evidence. The World Bank Economic Review, 13(2), 379-408.

Dwijayanthy dan Naomi (2009), Analisis Pengaruh Inflasi,BI Rate ,dan Nilai Tukar Mata Uang Terhadap Profitabilitas, Surakarta.

Dwijayanthy, Febrina dan Prima Naomi.2009. Analisis Pengaruh Inflasi, BI Rate, dan Nilai Tukar Mata Uang terhadap Profitabilitas Bank Periode 2003-2007. Jurnal Karisma. Jakarta.

Published

2021-03-30