PENGARUH CORPORATE GOVERNANCE INDEX, KEPEMILIKAN KELUARGA, DAN KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL TERHADAP BIAYA EKUITAS DAN BIAYA HUTANG

Authors

  • Muhammad Rivandi
  • Fivi Anggraini
  • Dandes Rifa

Abstract

Setiap perusahaan didalam rangka melaksanakan kegiatan operasional perusahaan tentu harus didukung oleh aliran dana yaitu biaya ekuitas dan biaya hutang. Biaya ekuitas dan biaya hutang sangat berperan penting untuk kegiatan operasional perusahaam sehingga dapat meningkatkan kinerja perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji Pengaruh corporate governance index, kepemilikan keluarga dan kepemilikan institusional terhadap biaya ekuitas dan biaya hutang. Sampel yang digunakan adalah 45 perusahaan manufaktur yang dipilih dengan metode purposive sampling. Pada penelitian ini digunakan data sekunder untuk tahun 2009-2011. Data yang digunakan bersumber dari laporan keuangan perusahaan yang dipublikasikan melalui Annual Report Perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, sedangkan data  Corporate Governance Index diperoleh dari The Indonesian Institute For Corporate Directorship (IICD).Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan metode kuantitatif yaitu multiple regression analysis. Pengolahan data dilakukan dengan bantuan program SPSS.

Berdasarkan hasil pengujian hipotesis model regresi pertama ditemukan bahwa corporate governace index, kepemilikan keluarga dan kepemilikan institusional tidak berpengaruh signifikan terhadap biaya ekuitas. Pada pengujian model regresi kedua ditemukan bahwa corporate governance indeks, kepemilikan keluarga berpengaruh signifikan terhadap biaya hutang, sedangkan kepemilikan institusional tidak berpengaruh signifikan terhadap biaya hutang pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.

 

Kata Kunci    Corporate Governance Index, Kepemilikan Keluarga, Kepemilikan Institusional, Biaya Ekuitas dan Biaya Hutang

Published

2013-03-17