PENGARUH HARGA SAHAM, VOLATILITAS HARGA SAHAM, DAN VOLUME PERDAGANGAN TERHADAP BID ASK SPREAD SAHAM PADA PERUSAHAAN SEKTOR TRANSPORTASI YANG TERDAFTAR DI BEI PERIODE 2017-2021
Keywords:
Bid Ask Spread, Harga Saham, Volatilitas Harga Saham, dan Volume Perdagangan.Abstract
Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh dari harga saham, volatilitas harga saham dan volume perdagangan terhadap bid ask spread dari perusahaan transportasi yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia periode 2017 – 2021. Penelitian ini memiliki empat variabel yakni, bid ask spread sebagai variabel terikat, sedangkan harga saham, volatilitas harga saham, dan volume perdagangan sebagai variabel bebas. Populasi pada penelitian ini merupakan seluruh perusahaan transportasi yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia sebanyak 22 perusahaan. Penelitian ini memanfaatkan teknik non probability sampling yakni teknik yang tidak memberikan kesempatan yang sama bagi setiap unsur atau anggota populasi untuk dipilih menjadi sampel. Teknik non probability sampling yang dipakai pada penelitian ini yaitu teknik sampling jenuh (sensus) yaitu teknik penentuan sampel bila semua anggota populasi digunakan sebagai sampel, maka sampel pada penelitian ini yakni sebanyak 22 perusahaan. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Dalam penelitian ini, analisis data menggunakan pendekatan Partial Least Square (PLS) dengan menggunakan software SmartPLS 3.2.9. Hasil yang didapatkan pada penelitian ini menjelaskan bahwa harga saham tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap bid ask spread, kemudian volatilitas harga saham tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap bid ask spread dan volume perdagangan juga tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap bid ask spread.References
Cabawati, P. Y. (2018). Spread saham pada
perusahaan makanan dan minuman syariah yang
listed di BEI. Jurnal Fakultas Ekonomi
Universitas Muhammadiyah Jember.
http://repository.unmuhjember.ac.id/8083/
Alkusani, Handayani, A., & Rahmadani, Y. F.
(2020). Linkage stock price, trading volume
activity, stock returns and trading frequency on
bid ask spread. IRJ: Innovation Research
Journal, 1(1), 28–33. www.idx.co.id,
Hamidah, Maryadi, S., & Ahmad, G. N. (2018).
Pengaruh harga saham, volatilitas harga saham,
dan volume perdagangan terhadap bid ask spread
saham pada perusahaan sektor pertambangan
yang terdaftar di ISSI periode Juni 2016-Juni
Jurnal Riset Manajemen Sains Indonesia
(JRMSI), 9(1), 147–169.
https://doi.org/doi.org/10.21009/JRMSI.009.1.1
Ghozali, I. (2021). Partial least squares: Konsep,
teknik dan aplikasi menggunakan program
SmartPLS 3.2.9. Badan Penerbit Universitas
Diponegoro.