PENGARUH MANAJEMEN PERSEDIAAN, UKURAN PERUSAHAAN, DAN LEVERAGE TERHADAP MANAJEMEN LABA PADA PERUSAHAAN SEKTOR HEALTHCARE YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN (2018-2022)
Keywords:
Manajemen Laba, Manajemen Persediaan, ukuran Perusahaan, LeverageAbstract
Pada umumnya laba yang dihasilkan pada laporan keuangan perusahaan dapat digunakan sebagai indikator untuk menilai kinerja pihak manajemen dalam mengelola kekayaan perusahaan. Beberapa pihak memandang tindakan manajemen laba dari dua sudut pandang praktisi memandang tindakan manajemen ini sebagai kecurangan. Sedangkan dari sudut pandang akademis memandang manajemen laba sebagai kebebasan manajer perusahaan untuk menentukan kebijakan akuntansi tertentu. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh manajemen persediaan, ukuran perusahaan, dan leverage terhadap manajemen laba pada perusahaan sektor healthcare yang terdaftar di BEI tahun 2018-2022. Penelitian ini menggunakan metode purposive sampling dengan populasi sebanyak 31 perusahaan dan sampel sebanyak sebanyak 17 perusahaan sektor healthcare yang terdaftar di BEI tahun 2018-2022. Hasil penelitian yang dilakukan yaitu manajemen persediaan berpengaruh terhadap manajemen laba, ukuran perusahaan berpengaruh terhadap manajemen laba, dan leverage tidak berpengaruh terhadap manajemen laba.References
Andika, M. S. F., Pradipta, N. A., & Uzliawati, L. (2024). Pengaruh Ukuran Perusahaan, Leverage, dan Profitabilitas Terhadap Manajemen Laba : Studi kasus Pada perusahaan Industri Pariwisata yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2019-2021. Journal of Economic, Business And Accounting, 7(3), 3771–3781.
Aorora, A. (2018). Pengaruh Good Corporate Governance dan ukuran perusahaan terhadap manajemen laba Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Jurnal Akuntansi, 6(1), 1–13.
Cahyani, D., & Hendra, K. (2020). Pengaruh Kepemilikan Institusional, Ukuran Perusahaan, Leverage Dan Tax Planning Terhadap Manajemen Laba. Jurnal Akuntansi Dan Keuangan, 11(2), 30–44. https://doi.org/ 10.36448/ jak.v11i2.1522
Irawan. (2019). Analisis Manajemen Persediaan, Ukuran Perusahaan, Dan Leverage Terhadap Manajemen Laba Pada Perusahaan Manufaktur Di BEI. Jurnal Manajemen Tools, 11(1), 99–115.