PENGARUH SISTEM INFORMASI AKUNTANSI MANAJEMEN, PARTISIPASI PENYUSUNAN ANGGARAN DAN SISTEM PENGENDALIAN INTERNAL TERHADAP KINERJA MANAJERIAL PADA RUMAH SAKIT DI KOTA BUKITTINGGI
Keywords:
Sistem Informasi Akuntansi Manajemen, Partisipasi Penyusunan Anggaran, Sistem Pengendalian Internal, Kinerja Manajerial.Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh sistem informasi akuntansi manajemen, partisipasi penyusunan anggaran, dan sistem pengendalian internal terhadap kinerja manajerial pada Rumah Sakit di Kota Bukittinggi. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Populasi yang digunakan yaitu pegawai manajerial level menengah pada Rumah Sakit di Kota Bukittinggi dengan teknik penarikan sampel yaitu sampling jenuh. Data yang digunakan yaitu data primer dengan cara menybarkan kuesioner.Penelitian ini menggunakan sampel sebanyak 50 responden dengan bantuan alat analisis data IBM Spss 27. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Berdasarkan hasil peneltian menunjukkan bahwa sistem informasi akuntansi manajemen berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja manajerial, partisipasi penyusunan anggaran berpengaruh positif dan signifikan, dan sistem pengendalian internal tidak berpengaruh terhadap kinerja manajerial.References
Simamora, H. (2012). Manajemen Sumber Daya
Manusia (Edisi 1). Yogyakarta: STIE YKPN
Gordon, L. A., & Naraya, V. K. (1984). Management
Accounting System, Perceived Environmental
Uncertayty, an Organization Structure. Empirical
Analysis, Accounting Organization and Society.
Suryadi, N., Linda, R., & Aldo Sofyan, M. (2022).
Pengaruh Partisipasi Penyusunan Anggaran, Gaya
Kepemimpinan Dan Motivasi Terhadap Kinerja
Manajerial Pada Rsj Tampan Provinsi Riau. Jurnal
Akuntansi Dan Keuangan, 10(2), 1–10.
IAPI. (2011). Standar Profesional Akuntan Publik.
Jakarta: Salemba Empat.
Sugiyono. (2021). Metode Penelitian Kuantitatif dan
Kualitatif R&D. Alfabeta.
Downloads
Published
2024-09-03
Issue
Section
Executive Summary