PERBEDAAN MANAJEMEN LABA, KUALITAS LABA SEBELUM DAN MASA TRANSISI IFRS DI INDONESIA

Authors

  • Desvarianto Desvarianto
  • Resti Yulistia
  • Novia Rahmawati

Abstract

Untuk lebih meningkatkan kualitas laporan keuangan maka implementasi pelaksanaan IFRS sebagai penyempurnaan dari PSAK mulai di sosialisasikan tahun 2008 hingga akhir 2010 (IAI, 2008). Mengacu pada fenomena tersebut maka penelitian ini dilakukan untuk mengetahui perbedaan manajemen laba, kualitas laba sebelum dan masa transisi IFRS. Perusahaan yang digunakan adalah berada dikelompok manufaktur yang listed di Bursa Efek Indonesia. Data yang digunakan dari tahun 2006 – 2007 sebagai periode sebelum dan dari tahun 2009  - 2010. Metode analisis data yang digunakan adalah kuantitatif dengan  menggunakan uji paired samplet-test. Berdasarkan hasil pengujian  hipotesis  ditemukan  tidak  terdapat perbedaan yang signifikan praktek  manajemen laba sebelum  dan masa transisi IFRS sedangkan hasil pengujian hipotesis kedua ditemukan  bahwa terdapat perbedaan kualitas  laba  sebelum dan masa transisi IFRS pada perusahaan manufaktur yang listed di Bursa Efek Indonesia.

Kata Kunci    Manajemen Laba, Kualitas Laba, Transisi IFRS dan Perusahaan Manufaktur.

Published

2013-03-20