PENGARUH MODAL INTELEKTUAL TERHADAP KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN (STUDI EMPIRIS PERUSAHAAN LQ45 YANG LISTED DI BEI)

Authors

  • M Arif Kurniawan
  • Dwi Fitri Puspa
  • Novia Rahmawati

Abstract

Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk membuktikan secara empiris pengaruh modal intelektual terhadap kinerja keuangan perusahaan. Dalam penelitian ini, modal intelektual diukur dengan menggunakan model Pulic yaitu Value Added Intellectual Coefficients (VAIC™). Penelitian ini menguji pengaruh modal intelektual (VAIC™) terhadap kinerja keuangan perusahaan (ROA, ROE, dan pertumbuhan laba). Data yang digunakan diperoleh dari laporan keuangan 15 perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia yang merupakan perusahaan non perbankan dan masuk dalam daftar LQ45 selama dua tahun secara berturut-turut yaitu selama periode Agustus 2010- Januari 2011 dan periode Agustus 2011- Januari 2012. Analisis data menggunakan regresi berganda.

Hasil penelitian membuktikan bahwa modal intelektual (VAIC™) berpengaruh terhadap return on asset (ROA) dan return on equity (ROE) sedangkan pertumbuhan laba tidak dipengaruhi modal intelektual (VAIC™)

Kata Kunci:modal intelektual, kinerja keuangan perusahaan

Published

2013-03-20