TASK TECHNOLOGY FIT DAN KINERJA INDIVIDUAL DI LINGKUNGAN UNIVERSITAS BUNG HATTA PADANG

Authors

  • Rita Yuliandes
  • Popi Fauziati
  • Fivi Anggraini

Abstract

Secara umum penelitian ini memiliki beberapa tujuan. Pertama membuktikan pengaruh karakteristik tugas, dan karakteristik teknologi terhadap task technology fit. Tujuan kedua adalah mengetahui pengaruh task technology fit terhadap utilities. Ketiga membuktikan pengaruh task technology fit terhadap utilities. Keempat membuktikan pengaruh task technology fit terhadap performance end user. Untuk melakukan penelitian, maka digunakan 42 orang karyawan tata usaha di lingkungan Universitas Bung Hatta Padang. Jenis data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh melalui penyebaran kuesioner. Untuk melakukan tahapan pengujian hipotesis maka dilakukan dengan menggunakan metode analisis kuantitatif yaitu dengan menggunakan model regresi dan pengujian t-statistik. Hasil penelitian menunjukan bahwa karakteristik tugas tidak berpengaruh signifikan terhadap task technology fit di Universitas Bung Hatta Padang. Hasil Pengujian juga menunjukan bahwa karakteristik teknologi berpengaruh signifikan terhadap task technology fit. Hasil pengujian hipotesis juga berhasil menemukan bahwa task technology fit tidak berpengaruh signifikan terhadap utilities, di dalam tahapan pengujian hipotesis juga ditemukan bahwa task technology fit berpengaruh signifikan terhadap performance end user di lingkungan tata usaha di Universitas Bung Hatta Padang.

Kata Kunci:  Karakteristik Tugas, Karakteristik Teknologi, Task Technology Fit, Utilities, Performance end User

Published

2013-03-20