PERSEPSI GURU DAN PENGELOLA SEKOLAH TERHADAP PENGELOLAAN SEKOLAH PADA SEKOLAH MENENGGAH ATAS DI KAB. PADANG PARIAMAN

Penulis

  • Erman Har

Abstrak

Tahap persetujuan sekolah efektif berdasarkan persepsi guru dan pengelola sekolah adalah tinggi (skor min= 4.51, SD=0.37). Manakala tahap praktek sekolah efektif berdasarkan persepsi guru dan pengelola sekolah juga menunjukkan tahap yang tinggi  (skor min=4.19, SD=0.38). Keputusan inferensi dengan menggunakan ujian-t tentang perbedaan persetujuan konsep sekolah efektif  berdasarkan persepsi guru dan pengelola adalah bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara persetujuan konsep sekolah efektif berkesan berdasarkan persepsi guru dan pengelola (t=1.57, p=0.011). Manakala perbedaan praktek sekolah efektif berdasarkan persepsi guru dan pengelola sekolah juga menunjukkan terdapat perbedaan yang signifikan praktek sekolah efektif berdasarkan persepsi guru dan pengelola (t=1.12, p=0.026). Artinya antara guru dan pengelola sekolah (kepala sekolah dan pegawai sekolah) mempunyai persepsi yang berbeda. Implikasi penelitian yaitu perlu dilakukan sosialisasi tentang pengelolaan sekolah terhadap pihak-pihak yang terlibat dalam manajemen sekolah. Setiap kebijakan yang menjadi kesepakatan perlu mendapat perhatiansemua pihak yang terlibat dalam pengelolaan sekolah,sehingga tidak terjadikesalahpahaman tentang pengelolaan sekolah.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2018-05-23