Analisis Kemampuan Literasi Sains Siswa Kelas VII SMP Negeri 22 Padang

Penulis

  • Noni Angrelia Nasution
  • Erman Har
  • Nawir Muhar

Abstrak

Penelitian ini dilatar belakangi karena belum diketahui data awal tentang kemampuan literasi sains siswa kelas VII SMP Negeri 22 Padang. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui kemampuan literasi sains siswa kelas VII SMP Negeri 22 Padang berdasarkan aspek literasi sains dan mengetahui kemampuan literasi sains siswa kelas VII SMP Negeri 22 Padang berdasarkan soal PISA. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan menggunakan soal PISA standar yang di publikasikan di internet dalam format buku elektronik (E-Book) Take The Test: Sample Question From OECD’d PISA Assessment yang telah diterjemahkan dalam bahasa indonesia dan tidak mengubah isi atau konten saolnya. Penelitian ini dilaksanakan di kelas VII SMP Negeri 22 Padang. Hasil penelitian analisis kemampuan literasi sains siswa kelas VII SMP Negeri 22 Padang berdasarkan aspek literasi yang terdiri dari proses sains, aspek konten dan aspek konteks dengan nilai rata-rata 24,38356165. Capaian kemampuan literasi sains berdasarkan format soal dengan nilai rata-rata 22,4723681 dan capaian kemampuan  literasi sains berdasarkan skor total dengan nilai rata-rata 24,8630137. Berdasarkan penelitian yang dilakukan pada siswa SMP Negeri 22 Padang, diperoleh data capaian literasi sains siswa dari responden penelitian yaitu siswa kelas VII SMP Negeri 22 Padang. Data didapatkan dari hasil tes menggunakan soal PISA standar yang telah diterjemahkan. Hasil penelitian menunjukan capaian literasi sains siswa pada tes di kategorikan tuntas.

 

Kata kunci: Literasi sains, PISA, Kemampuan

##submission.downloads##

Diterbitkan

2019-08-20