Analisis Hubungan Sikap Siswa dalam Proses Pembelajaran dengan Hasil Belajar Biologi Kelas X Mia di Sma Negeri 2 Lubuk Alung
Abstrak
Penelitian ini dilatar belakangi karena sikap siswa dalam proses pembelajaran biologi di SMA Negeri 2 Lubuk Alung sebagian besar bersifat negatif seperti: perilaku siswa ketika guru bertanya mengenai materi pembelajaran pada materi Molusca siswa yang menanggapi pertanyaan tersebut hanya beberapa orang. Rata-rata separuh siswa lainnya menunjukkan perilaku seperti datang terlambat kesekolah, mengobrol dengan temannya. Sehingga rata-rata ujian akhir semester I siswa kelas X MIA sekitar 69,45 Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Teknik pengambilan sampel Berdasarkan pendapat yang dikemukankan oleh Arikunto populasi penelitian berjumlah kurang dari 100 jadi sampel pada populasi ini adalah semua murid kelas X MIA di SMA Negeri 2 Lubuk Alung dengan jumlah 42 orang siswa. Variabel bebas (X) yaitu sikap siswa dalam proses pembelajaran biologi dan variabel terikat (Y) yaitu hasil belajar biologi siswa. Data yang diambiil data yang diperoleh langsung dari siswa mengenai angket sikap siswa dalam proses pembelajaran dengan hasil belajar biologi kelas X MIA di di SMA Negeri 2 Lubuk Alung pada tahun ajaran 2018/2019. Instrumen penelitian menggunakan angket sikap yang telah divaliditas oleh validator. Teknik analisis data dengan cara menghitung nilai korelasi dengan menggunakan rumus product moment. Hasil validasi yang dilakukan oleh validator mendapatkan nilai 3,63 ± 0,18 dengan kriteria “sangat valid”. Nilai koefisien korelasi antara kemauan siswa dalam mempelajari semua materi yang diberikan guru dengan hasil belajar biologi sebesar r = 0,299, kemauan siswa untuk mengikuti proses pembelajaran biologi yang diajarkan guru sebesar r = 0,274, kemauan siswa dalam meningkatkan pemahaman materi yang diberikan guru sebesar r = 0,497, kemauan siswa mengerjakan perintah atau nasehat guru sebesar r = 0,303, kesenangan siswa dalam proses pembelajaran sebesar r = 0,253, Ketertiban siswa berdiskusi/ berinterkasi dengan teman dan guru sebesar r = 0,205, kemampuan bertanggungjawab setiap sikap/perilaku saat proses pembelajaran sebesar r = 0,380, kemauan siswa dalam mengerjakan tugas berkelompok sebesar r = 0,120, dan ketertiban saat proses pembelajaran biologi dengan hasil belajar biologi sebesar r = 0,382 yang berarti hubungan antara indikator sikap dengan hasil belajar adalah rendah. Hasil analisis korelasi diperoleh koefisien korelasi sebesar 0,583 yang berarti bahwa hubungan antara sikap siswa terhadap proses pembelajaran dengan hasil belajar siswa adalah sedang. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan terdapat hubungan sikap siswa dalam proses pembelajaran dengan hasil belajar biologi.
Kata Kunci: Hubungan, Sikap , Pembelajaran, Hasil Belajar