PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN MEA DENGAN PENDEKATAN STEM PADA MATA PELAJARAN INFORMATIKA DI SMA N 2 KOTA SOLOK

Penulis

  • Larassati Winsa
  • Karmila Suryani

Kata Kunci:

Model Pembelajaran MEA Dengan Pendekatan STEM, Hasil Belajar, Informatika.

Abstrak

Setelah peneliti melakukan observasi di SMA N 2 Kota Solok, ditemukan beberapa permasalahan diantaranya proses pembelajarannya masih menggunakan metode konvensional, dimana pendidik lebih banyak mendiktekan materi pelajaran peserta didik. Dengan metode pembelajaran kovensional tersebut membuat semangat serta keaktifan peserta didik menjadi berkurang. Cara belajar seperti ini mengakibatkan rendahnya hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran informatika. Hal ini terlihat dari nilai Mid Semester Ganjil peserta didik kelas X SMA N 2 Kota Solok tahun ajaran 2022/2023. Tujuan dalam penelitian ini adalah mengetahui hasil belajar peserta didik dengan menerapkan model pembelajaran MEA dengan pendekatan STEM lebih baik dari pada pembelajaran biasa. Hipotesis dalam penelitian ini adalah hasil belajar peserta didik SMA N 2 Kota Solok dengan menerapkan model pembelajaran MEA dengan pendekatan STEM lebih baik dari pembelajaran konvensional sebelumnya. Jenis penelitian yang dilakukan adalah metode eksperimen (True Experimental Design). Populasi penelitian adalah semua peserta didik kelas X SMA N 2 Kota Solok yang terdiri dari enam kelas sebanyak 214 orang, pengambilan sampel secara random sampling, setelah memenuhi tiga syarat mulai dari populasi berdistribusi normal, bervariansi homogen dan mempunyai kesamaan rata-rata terpenuhi maka peneliti memilih kelas XE 6 sebagai kelas esksperimen dan kelas XE5 sebagai kelas kontrol. Pengujian hipotesis dilakukan dengan uji perbedaan rata – rata pada taraf kepercayaan 𝛼 = 0,05. Dari tabel kedua diperoleh nilai sig = 0,561 > 0,05 pada Levene’s Test yang berarti bahwa data homogen. Dari uji T – Independent diperoleh Sign 0,00 lebih kecil dari 0,05 maka 𝐻0 ditolak. Sehingga dapat disimpulkan bahwa hasil belajar perbaikan peserta didik dengan menggunakan model pembelajaran MEA dengan pendekatan STEM lebih baik dari hasil belajar perbaikan menggunakan pembelajaran konvensional pada pembelajaran Informatika peserta didik kelas X SMA N 2 Kota Solok.

Referensi

Hazmiwati, H. (2018). Penerapan Model

Pembelajaran Kooperatif Tipe Stad Untuk

Meningkatkan Hasil Belajar Ipa Siswa Kelas Ii

Sekolah Dasar. Primary: Jurnal Pendidikan

Guru Sekolah Dasar, 7(1), 178.

https://doi.org/10.33578/jpfkip.v7i1.5359

Meilani, R., & Sutarni, N. (2016). Penerapan

Model Pembelajaran Cooperative Script Untuk

Meningkatkan Hasil Belajar. Jurnal Pendidikan

Manajemen Perkantoran, 1(1), 176.

https://doi.org/10.17509/jpm.v1i1.3349

Marisa, M. (2021). Inovasi Kurikulum “Merdeka

Belajar” di Era Society 5.0. Santhet: (Jurnal

sejarah, Pendidiikan dan Humaniora), 5(1), 72.

https://doi.org/10.36526/js.v3i2.e-ISSN

(Suryani, 2020). (2020). Pengembangan Model

Pembelajaran MEA (MEANS ENDS ANALYSIS)

Berorientasi STEM (Science Technology

Engineering And Math) Pada

Mahasiswa Pendidikan Komputer.

Iswara, W., Gunawan, A., & Dalifa, D. (2018).

Pengaruh Bahan Ajar Muatan Lokal Mengenal

Potensi Bengkulu Terhadap Hasil Belajar Siswa.

Jurnal PGSD, 11(1), 1–7.

https://doi.org/10.33369/pgsd.11.1.1-7

##submission.downloads##

Diterbitkan

2023-09-04