PENGARUH PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE SNOWBALL THROWING DIAWALI PRETEST TERHADAP HASIL BELAJAR BIOLOGI SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 18 PADANG TAHUN PELAJARAN 2012/2013
Abstrak
Telah dilakukan penelitian tentang model pembelajaran kooperatif tipe snowball throwing diawali pretest yang dilatar belakangi oleh kurangnya partisipasi dan pemahaman siswa yang mempengaruhi hasil belajar siswa rendah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Penggunaan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Snowball Throwing diawali Pretest Terhadap Hasil Belajar Biologi Siswa kelas VIII SMP Negeri 18 Padang Tahun Pelajaran 2012/2013. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan rancangan penelitian Randomized Control Group Posttest Only Design. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 18 Padang tahun pelajaran 2012/2013. Dengan teknik purposive sampling dan melalui random, maka kelas eksperimen adalah kelas VIII.1 dan kelas kontrol adalah kelas VIII.2. Hipotesis dilakukan dengan uji-t. Rata-rata hasil belajar siswa kelas eksperimen 80,57 dan kelas kontrol 75,26. (α = 0,05) thitung >ttabel, maka hipotesis H1 diterima. Hasil belajar siswa aspek afektif dan psikomotorik kelas eksperimen lebih tinggi dari pada kelas kontrol. Dapat disimpulkan bahwa penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe snowball throwing diawali pretest berpengaruh positif terhadap hasil belajar biologi siswa kelas VIII SMP Negeri 18 Padang Tahun Pelajaran 2012/2013. Pelaksanaan model pembelajaran kooperatif tipe snowball throwing memerlukan disiplin waktu supaya alokasi waktu dapat dimanfaatkan dengan baik.
Kata Kunci: Pembelajaran kooperatif, pretest, hasil belajar