PERANCANGAN I-SCADA BERBASIS ANDROID PADA SISTEM IPAL DI PT.SEMEN PADANG _Muhammad Nafis Tarmizi

Authors

  • Muhammad Nafis Tarmizi Universitas Bung Hatta
  • Eddy Susilo Universitas Bung Hatta

Keywords:

IPAL, RTU, pH, TOC , BOD,COD, SCADA, I-SCADA, Android

Abstract

Pengolahan limbah cair dikerjakan dalam IPAL (Instalasi Pengolah Air Limbah). Dalam pengoperasion IPAL diperlukan data parameter yang ada dalam proses pengolahan limbah cair tersebut yaitu pH, suhu, oksigen terlarut (dissolved oxygen/DO), daya hantar listrik, TOC (Total Organic Carbon), BOD (Biological Oxygen Demand), COD (Chemical Oxygen Demand), dll. Untuk dapat mengetahui nilai parameter diatas perlu dipasang sensor-sensor. Hasil monitoring ini ditampilkan melalui komputer menggunakan perangkat lunak berbasis SCADA. Dari data hasil monitoring ini operator dapat menentukan tindakan apa yang akan dilakukan untuk pengendalian proses di IPAL. Pada perancangan ini dibuat sistem monitoring berbasis android yang menerapkan prinsip dari I-SCADA yang berfungsi untuk monitoring, kontrol dan data akuisi melalui aplikasi android yang terhubung ke internet, yang dapat menampilkan parameter seperti pH sensor, Turbidity sensor, flow meter sensor, distance sensor, speed sensor, humidity sensor, temperature sensor, dan electrical sensor yang meliputi pengukuran arus, tegangan, daya, energi, frekuensi dan faktor daya pada sumber listrik 3 phasa dan 1 phasa.

References

Hendrawati, Trisiani Dewi, Yuki Dwi Wicaksono, and Erick Andika. "Internet of Things: Sistem Kontrol-Monitoring Daya Perangkat Elektronika." J. Teknol. Rekayasa 3.2 (2018): 177-184.

Handarly, Dolly, and Jefri Lianda. "Sistem Monitoring Daya Listrik Berbasis IoT (Internet of Thing)." J. Electr. Electron. Control Automot. Eng 3.2 (2018): 205-208.

Amaro, Najib. "Sistem monitoring besaran listrik dengan teknologi IoT (Internet of Things)." (2017).

Sakti A. Siregar, “Instalasi Pengolahan Air Limbah”, (2005) Penerbit Kanisius, Yogyakarta.

Downloads

Published

2021-11-17