PERANCANGAN MESIN PENGHANCUR PLASTIK BEKAS KEMASAN MINUMAN AIR MINERAL DENGAN KAPASITAS 300 KG / JAM

Authors

  • gino harda teknik mesin univ bung hatta
  • Duskiardi duskiardi teknik mesin univ bung hatta

Abstract

Tujuan dari perancangan mesin penghancur plastik ini adalah untuk mengurangi permasalahan pertumbuhan limbah plastik semakin hari semakin berkembang, itu disebabkan bahan plastik banyak digunakan baik dirumah tangga maupun di industri, karna bahan plastik harganya mura dan mudah didapatkan. Oleh sebab itu limbah plastik perlu didaur ulang dengan memotong-memotong plastik menjadi serpihan-serpihan berukuran kecil. Sehingga memudahkan untuk mendaur ulang.

            Model mesin penghancur plastik yang ini sangat mudah pengoperasiannya. Mempunyai ukuran 2212mm x 1574mm x 1410mm. Sehingga tidak mempunyai tempat yang luas untuk menepatkan mesin penghancur plastik ini. Mesin penghancur plastik ini juga dilengkapi dengan penggerak motor diesel. Dimana motor diesel ini berfungsi sebagai sumber tenaga untuk menggerakan mesin penghancur plastik agar sesuai dengan kebutuhan kerjanya. Dengan daya motor (P) 33 Hp = 24,25 kw dengan putaran motor 2200 rpm

            Dalam penghancuran pada mesin penghancur plastik ini dilengkapi dengan 9 buah pisau dinamis yang melekat pada poros dengan cara berputar dan 2 buah pisau statik yang melekat pada body depan dan body belakang. Dengan bahan pisau SKD 11 dan kekuatan tarik plastik (σ) 24 Mpa

Author Biographies

gino harda, teknik mesin univ bung hatta

teknik mesin univ bung hatta

Duskiardi duskiardi, teknik mesin univ bung hatta

teknik mesin univ bung hatta

Downloads

Published

2017-01-19