PEMBUATAN DATABASE PEMELIHARAAN MESIN MENGGUNAKAN MICROSOFT ACCES PADA PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA DIESEL ( PLTD ) KOTO LOLO

Authors

  • Hutomo .adhi Teknik Mesin Univ Bung Hatta

Abstract

Pembangkit Listrik Tenaga Diesel (PLTD) merupakan jenis pembangkit dimana
mesin diesel digunakan sebagai penggerak mula generator. Pemeliharaan merupakan
unsur yang penting untuk mempertahankan kondisi mesin agar dapat beroperasi dan
bekerja secara optimal. Kegiatan pemeliharaan pada PLTD Koto Lolo terdiri dari
pemeliharaan rutin berdasarkan jam kerja mesin dan pemeliharaan karena adanya
gangguan mesin. Supaya pelaksanaan pemeliharaan ini dapat dipertanggung jawabkan,
maka dibuat laporan pemeliharaan sebagai bentuk pengawasan dan pengendalian
pemeliharaan mesin pembangkit. Akan tetapi laporan pemeliharaan tersebut masih
tersedia dalam bentuk laporan text book tertulis sehingga bila buku laporan tersebut
hilang maka tidak ada back up data untuk mengetahui riwayat pemeliharaan mesin.
Untuk mengatasi masalah tersebut adalah pembuatan database digital sederhana
menggunakan Microsoft Acces yang mencatat riwayat pemeliharaan mesin. Aplikasi
Database Pemeliharaan ini dapat mempermudah pencatatan pekerjaan pemeliharaan
atau kejadian pada tiap Mesin Diesel. Aplikasi ini menjadi pusat informasi kejadian pada
seluruh mesin di PLTD serta dapat dijadikan media knowledge sharing antara pekerja
senior ke junior.

Author Biography

Hutomo .adhi, Teknik Mesin Univ Bung Hatta

Teknik Mesin Univ Bung Hatta

Downloads

Published

2017-01-19