PERENCANAAN SALURAN KABEL UDARA TEGANGAN RENDAH (SKUTR) ( Aplikasi Jorong Siluluak Nagari Sei.Lansek Kecamatan Pulau Punjung Kabupaten Dharmasraya )
Abstract
Kebutuhan sebuah perencanaan yang matang untuk pengembangan saluran kabel udarategangan rendah (SKUTR) dan assesoris jaringan pada sistem distribusi tegangan
rendah untuk daerah pemukiman yang belum dialiri listrik, agar rugi – rugi daya dan
susut tegangan ditimbulkan tidak melebihi batas diperbolehkan. Perencanaan SKUTR,
memerlukan data berupa jumlah konsumen, panjang saluran, kriteria daerah, jenis
penghantar, konstruksi jaringan, peta lokasi daerah, gambar perencanaan, posisi
pemasangan tiang, dan jenis penampang saluran yang sesuai. Perencanaan dilakukan
pada daerah jorong Siluluak nagari Sungai Lansek kecamatan Pulau Punjung kabupaten
Dharmasraya yang belum dialiri listrik. Jumlah konsumen 91 kepala keluarga (KK),
beban 1.300 VA per konsumen, kapasitas trafo distribusi direncanakan 200 kVA yang
dibagi 3 feeder. Hasil dari perencanaan ini, jenis kabel digunakan Low Voltage Twisted
Cable (LVTC) untuk feeder satu dan dua ukuran 3x70+1x50 mm2 dan feeder tiga
3x16+1x25 mm2, nilai drop tegangan feeder satu 5,556%, feeder dua 6,208%, feeder
tiga 4,751%, drop tegangan keseluruhan 5,505%, dan rugi – rugi daya feeder satu
4,400%, feeder dua 5,005% , feeder tiga 4,136%, rugi – rugi daya keseluruhan 4,582%.
Kata Kunci : SKUTR, Perencanaan, Distribusi, Beban
Downloads
Published
2013-03-26
Issue
Section
Articles