FAKTOR-FAKTOR PENYEBAB KLAIM BIAYA DALAM KEGIATAN PROYEK KONSTRUKSI STUDI KASUS : PROYEK PEMBANGUNAN SARANA/PRASARANA PENGENDALIAN BANJIR DAN SEDIMEN BATANG KURANJI SEGMEN TENGAH TAHAP 1 KOTA PADANG

Penulis

  • Agus Sujatmiko¹, Bahrul Anif² .

Abstrak

ABSTRAK
Dalam  pelaksanaan  suatu  proyek  konstruksi,  faktor  biaya  menjadi  hal  penting  untuk  mencapai
kesuksesan suatu proyek, namun dalam proses pelaksanaannya sering terjadi permasalahan  terkait
biaya yang digunakan dalam mencapai progress pekerjaan. Terjadinya perubahan desain, investigasi
lokasi yang tidak sempurna, reaksi klien yang lambat, komunikasi yang buruk, sasaran waktu yang
tidak realistis, administrasi kontrak yang tidak sempurna, kejadian eksternal yang tidak terkendali,
informasi tender yang tidak lengkap, alokasi risiko yang tidak jelas, keterlambatan ingkar membayar
menjadi  sebab  utama  terjadinya  klaim  sehingga  mengakibatkan  perlunya  adanya  klaim  biaya
terhadap  pekerjaan  yang  dilaksanakan  dilapangan.  Untuk  dapat  menangangi  klaim  dengan  baik
perlu  ditempuh  suatu  proses  yang  tepat  beserta  cara-caranya,  mulai  dari  personal  yang  terlibat,
evaluasi  analisis,  dilanjutkan  dengan  perintah  perubahan  sampai  kepada  penyelesaian  klaim.
Struktur klaim penyedia jasa dapat bervariasi seperti keterangan mengenai ketentuan-ketentuan dan
syarat-syarat  kontrak  seperti  lingkup pekerjaan dan struktur pembiayaan yang meliputi pembagian
pekerjaan yang dipertanyakan, keterangan mengenai fakta peristiwa yang telah terjadi, akibat dari
keadaan klaim, analisis biaya karena perubahan atau perbandingan antara biaya yang sesungguhnya
dan biaya yang diperkirakan yang akan menunjukan jumlah klaim. Semua harus dievaluasi dengan
baik  dengan  tujuan  untuk  mengetahui  secara  rinci  faktor-faktor  penyebab  terjadinya  klaim  biaya
dalam pelaksanaan proyek konstruksi.
Kata Kunci : klaim biaya, penyebab klaim, proses klaim

##submission.downloads##

Diterbitkan

2018-06-04