TRANSFORMASI PEDESTRIAN DI PEKANBARU (LOKASI JL. JENDRAL SUDIRMAN PENGGALAN JL. KH WAHID HASYIM DAN JL. HANGTUAH)
Abstrak
AbstakFungsi dari pedestrian dalam sebuah kota adalah elemen yang sangat penting, baik sebagai elemen
perancangan kota maupun sebagai sarana berjalan kaki dengan aman dan nyaman. Namun
seringkali terjadi pedestrian mengalami perubahan fungsinya, hal tersebut bisa dilihat padakoridor
Jl. Jendral Sudirman tepatnya berada dari akses jalan masuk Ke Jl. KH Wahid Hasyim Sampai ke
akses masuk Jl. Hang Tuah. Permasalahanya adalah para pemilik ruko yang mengalih fungsikan
pedestrian sebagai area untuk meletakkan barang dagangan mereka, tidak adanya tingkat perbedaan
elevasi yang jelas antara zona pedestrian dengan zona jalur sirkulasi kendaraan, dan sebagian area
pedestrian dijadikan sebagai area parkir kendaraan. Jika fungsi dari pedestrian tidak berjalan
dengan baik, maka suasana lingkungan yang spesifik, aman dan nyaman serta dinamis pada kota
akan berkurang, sehingga dapat meningkatkan keterkaitan penggunaan kendaraan untuk mencapai
ke suatu tempat tujuan atau lokasi tujuan.Dari kondisi tersebut maka perlu adanya pembenahan
ulang terhadap pedestrian yang terdapat pada koridor Jl. Jendral Sudirman antara Jl. KH Wahid
Hasyim hingga Jl. Hang Tuah, dengan begitu pejalan kaki dapat menggunakan pedestrian dengan
nyaman.
Kata kunci:Kenyamanan, Jalurpedestrian.
##submission.downloads##
Diterbitkan
2018-06-04
Terbitan
Bagian
Artikel