Perbedaan Padat Tebar Terhadap Sintasan Dan Pertumbuhan Benih Ikan Maanvis (Pterophyllum scalare L)
Abstract
Penelitian bertujuan untuk mengetahui tentang padat tebar yang terbaik terhadap sintasan dan pertumbuhan benih ikan Maanvis (Pterophyllum scalare L). Penelitian dilakukan dilaboratorium terpadu Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Bung Hatta pada bulan Maret – Mei 2017. Penelitian ini dilakukan dengan metode eksperimen menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan 3 perlakuan dan 3 ulangan, adapun perlakuan yang digunakan adalah A = 1 ekor/liter, B = 2 ekor/liter, C = 3 ekor/liter. Hasil dari penelitian ini menunjukkan persentase kelangsungan hidup benih ikan maanvis adalah A = 100%, B = 100%, C = 100%, rata-rata persentase pertumbuhan berat mutlak yang tertinggi terdapat pada perlakuan A = 8,57% dan rata-rata persentase pertumbuhan berat harian yang tertinggi terdapat pada perlakuan A= 0,141% , sedangkan rata-rata persentase pertumbuhan panjang mutlak yang tertinggi terdapat pada perlakuan A = 4,30% dan persentase pertumbuhan panjang harian yang tertinggi terdapat pada perlakuan A = 0,072%, sedangkan parameter kualitas air yang didapat selama penelitian masih memenuhi kriteria untuk kelangsungan hidup dan pertumbuhan benih ikan Maanvis dimana suhu berkisar antara 26 – 27oC, DO berkisar 4,0 – 4,5 dan PH berkisar 6 - 7. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa perbedaan padat tebar tidak berpengaruh nyata (p > 0,05) terhadap sintasan dan pertumbuhan benih ikan maanvis. Kata kunci : Ikan Manvis, padat penebaran. ABSTRAK The objective of this research is to know about the best stocking density of Maanvis fish seed stock (Pterophyllum scalare L). The research was conducted in an integrated laboratory of the Fisheries and Marine Sciences Faculty of Bung Hatta University in March - May 2017. This research was conducted by experimental method using complete randomized design (RAL) with 3 treatments and 3 replications, while the treatment used is A = 1 tail / liter, B = 2 tail / liter, C = 3 tail / liter. The results of this study showed that the survival percentage of maanvis fish seeds was A = 100%, B = 100%, C = 100%, the highest percentage of highest absolute weight growth was in treatment A = 8,57% and mean percentage the highest daily weight growth was in treatment A = 0.141%, while the highest percentage of absolute longest growth is found in treatment A = 4.30% and the highest percentage of daily growth is found in treatment A = 0.072%, while the water quality parameters obtained during the study still meet the criteria for survival and growth of Maanvis fish seeds where temperatures ranging from 26-27 oC, DO ranged from 4.0 to 4.5 and pH ranged from 6 to 7. The result showed that the difference of stocking density was not significant (p> 0,05) to the sustainability and growth of maanvis fish seed. Keywords: Maanvis Fish, solid spread.Downloads
Published
2018-02-22
Issue
Section
Articles