ANALISIS PENGARUH PENGEMBANGAN EKOWISATA BAHARI KAWASAN MANDEH TERHADAP SOSIAL EKONOMI MASYARAKAT DI KABUPATEN PESISIR SELATAN
Keywords:
Ekowisata Bahari, Kawasan mandeh, Sosial Ekonomi MasyarakatAbstract
Wisata Bahari Mandeh kini menjadi kawasan wisata yang terkenal sebagai wisata Sumbar yang sangat layak dikunjungi, baik oleh wisatawan nasional, maupun wisatawan mancanegara. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh pengembangan ekowisata bahari Kawasan Mandeh terhadap sosial ekonomi masyarakat di Kabupaten Pesisir Selatan. Metode penelitian yang digunakan dalah metode survey dengan bantuan kuesioner dan analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel Jenis dan produk wisata, infrastruktur wisata, promosi wisata dan sosial masyarakat serentak berpengaruh secara signifikan terhadap sossial ekonomi masyarakat di Kawasn Ekowisata Bahari Mandeh. Terlihat dari nilai F hitung lebih besar dari F tabel yaitu 88.171 > 2,51. 83,5 % variabel independet berpengaruh terhadap variabel dependent. Sedangkan 16,5 persen dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak termasuk dalam model regresi. Hasil uji t menunjukkan bahwa semua variabel mepengaruhi sosial ekonomi masyarakat di Kawasan ekowisata Bahari Mandeh dengan nilai t hitung yang lebih besar dari t tabel. Dengan adanya ekowisata Bahari Mandeh maka mempengaruhi beberapa faktor yaitu: peningkatan pendapatan masyarakat lokal, terbukanya kesempatan kerja, terbukanya peluang usaha baru, meningkatanya infastruktur/fasilitas umum, terbukanya komunikasi dengan masyarakat luar dan interaksi sosial, terjadinya pergeseran budaya ke arah positif dan meningkatnya kebersihan dan kualitas lingkungan.References
Juwanda, V & D. A. Widiastuti. 2023. Dampak Kepuasan Pengunjung sebagai Mediasi antara Hubungan Experiental Marketing terhadap Revisit Intention ( studi kasus pada pariwisata di Pantai Carocok dan Kawasan Mandeh). Journal of Entrepreneurship, Management and Industry (JEMI). 6 (2):
Musri, M. (2022). Strategi Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga Dalam Pengembangan Potensi Wisata Kawasan Mandeh di Kecamatan Koto XI Tarusan Kabupaten Pesisir Selatan. Jurnal Ilmiah Ekotrans & Erudisi, 1(2), 72-82. https://doi.org/10.31933/jiee.v1i2.312
Oktora, F., B. Sudarwanto., I. indriastjario, 2012. Hotel Resort Di Kawasan Mandeh Kabupaten Pesisir Selatan Sumatera Barat. IMAJI. 1 (3):415-422.
Purnomo, K. (2019, Maret 8). Mandeh, Raja Ampat-nya Sumatera yang Dipromosikan. Retrieved Desember 20, 2020, from Kompas.com: https://travel.kompas.com/read/2019/03/08/1509 00027/mandeh-raja-ampat-nya-
Zen, Z. W., Albar, B. B., & Mayasari, H. (2017). Daya Tarik Wisata Dan Promosi Terhadap Keputusan Memilih Objek Wisata Kawasan Mandeh Kabupaten Pesisir Selatan. Jurnal Manajemen Dan Kewirausahaan, 8(1), 1–12.