KONSERVASI PENYU BERBASIS MASYARAKAT DI PANTAI PASIR JAMBAK KOTA PADANG PROVINSI SUMATERA BARAT

Authors

  • Rezza . Iswandi
  • Suparno . .
  • Harfiandri . Damanhuri

Abstract

ABSTRAK

 

Pantai Pasir Jambak merupakan salah satu lokasi pendaratan dan peneluran penyu di Sumatera Barat. Konservasi penyu yang dilakukan oleh masyarakat Pantai Pasir Jambak merupakan upaya untuk melestarikan populasi penyu di alam. Tujuan penelitian ini adalah melihat partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan konservasi penyu. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif untuk menjelaskan kasus secara aktual. Metode pengumpulan data menggunakan cara survei, wawancara dan observasi dengan menggunakan  kuisioner.  Analisis  data  yang  digunakan  dalam  penelitian  ini  adalah  Analisis  Tingkat Capaian (TC). Hasil penelitian dengan menggunakan Analisis TC untuk melihat partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan konservasi penyu menunjukkan bahwa nilai penerapan aturan konservasi penyu TC ;

82,60  %, pengelolaan  kawasan  konservasi  penyu  TC ; 81,40 %,  pengembangan  kawasan  konservasi penyu TC ; 82,80 %, lingkungan kawasan konservasi penyu TC ; 83,60 %, empat (4) nilai indikator TC masuk kedalam kategori baik, dan satu (1) indikator TC ; upaya penangkaran penyu secara swadaya ;

92,00 %, masuk kedalam kategori sangat baik.

 

Kata Kunci : Konservasi, Penyu, Masyarakat, Pantai Pasir Jambak

 

 

 

ABSTRACT

 

Pasir Jambak Beach is one of the landing sites and nestings in West Sumatra. Turtle conservation by  local  communities  Pasir  Jambak  Beach is  an attempt to  preserve  the  sea turtle  population.  The purpose of this research is to assess the community's participation in the implementation of turtle conservation. This research uses the descriptive method to describe the actual case. Collecting data method using the survey, interviews, and observations by using a questionnaire. Analysis of the data used in this research is the analysis of the level of achievement (TC). The results using TC Analysis to see the community's  participation  to  conserve  the  turtle  showed  that  the  application  of  the  rules  on  the conservation  of  turtle  TC  ;  82.60%,  turtle  conservation  area  management  TC  ;  81.40%,  turtle conservation site development TC ; 82.80%, turtle conservation environment TC ; 83.60%   in the good category, the turtle efforts of conservation independently TC ; 92.00% in the very well category.

 

Keywords : Conservation, Turtle, Communities, Pasir Jambak Beach

Published

2016-06-18

Issue

Section

Articles