PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL, KELEBIHAN BEBAN KERJA DAN KOMITMEN ORGANISASIONAL TERHADAP PERILAKU KEWARGANEGARAAN DALAM ORGANISASI PADA PERSONIL KEPOLISIAN KEHUTANAN DINAS KEHUTANAN PROVINSI SUMATERA BARAT
Keywords:
Perilaku Kewarganegaraan Dalam Organisasi, Kepemimpinan Transformasional, Beban Kerja, Komitmen OrganisasionalAbstract
Penelitian ini bertujuan membuktikan dan menganalisis pengaruh gaya kepemimpinan transformasional, kelebihan beban kerja dan komitmen organisasional terhadap perilaku kewarganegaraan dalam organisasi pada personil polisian kehutanan Dinas Kehutanan Provinsi Sumatera Barat. Pada penelitian nii yang menjadi populasi adalah seluruh personil satuan polisi kehutanan Dinas Kehutanan Provinsi Sumatera Barat, sedangkan jumlah sampel yang digunakan sama dengan populasi yang diajukan. Proses pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner penelitian. Analisis data dilakukan melalui regresi linear berganda dan pengujian t-statistik yang diolah dengan bantuan Stata 12. Berdasarkan hasil pengujian hipotesis pertama ditemukan bahwa kepemimpinan transformasional berpengaruh positif terhadap perilaku kewarganegaraan dalam organisasi, pada pengujian hipotesis kedua ditemukan bahwa kelebihan beban kerja tidak berpengaruh signifikan terhadap perilaku kewarganegaraan dalam organisasi sedangkan pada tahapan pengujian hipotesis ketiga ditemukan komitmen organisasional berpengaruh berpengaruh positif terhadap perilaku kewarganegaraan dalam organisasi pada personil polisi kehutunan Dinas Kehutanan Provinsi Sumatera Barat.References
Ghozali, I., & Latan, H. (2015). Partial Least Squares : Konsep, Teknik dan Aplikasi Menggunakan Program SmartPLS 3.0. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro.
Luthans, F. (2017). Organizational Behavior : Organizational Contexts. Contexts (13th ed.). Irwin: McGraw-Hill.
Sekaran, U., & Bougie, R. J. (2016). Research Methods For Business: A Skill Building Approach Seventh Edition. United Kingdom: John Wiley & Sons Ltd.
Downloads
Published
2022-03-06
Issue
Section
Executive Summary