ANALISIS PENGARUH HARGA PANGAN TERHADAP INFLASI DI PROVINSI SUMATERA BARAT

ANALISIS PENGARUH HARGA PANGAN TERHADAP INFLASI DI PROVINSI SUMATERA BARAT

Authors

  • Pebra Alvika
  • Erni Febrina Harahap

Keywords:

harga, inflasi, komoditas, sumatera barat

Abstract

Inflasi adalah peristiwa di mana harga-harga terus naik. Kenaikan harga suatu barang tidak dapat disebut inflasi karena inflasi terjadi apabila kenaikan harga suatu barang meluas dan diikuti dengan kenaikan harga barang lainnya. Inflasi mengacu pada mekanisme pasar, dapat disebabkan oleh berbagai faktor, antara lain konsumsi masyarakat yang meningkat atau distribusi barang yang tidak merata. Menurut Muritala (2011) menyatakan inflasi adalah sebuah situasi dimana nilai terus mengalami depresi atau penurunan dari segi nilai uang terus mengalami depresiasi atau penurunan dari segi nilai, hal tersebut menandakan adanya kecenderungan kenaikan harga barang dan jasa yang tersedia. Komoditas pangan merupakan kebutuhan dasar bagi manusia dalam mempertahankan kelangsungan hidup. Oleh karenanya pemenuhan kebutuhan pangan bagi setiap penduduk merupakan hak azasi manusia yang harus diupayakan oleh pemerintah. Namun dalam aspek perekonomian, harga komoditas pangan di Indonesia sering mengalami fluktuasi dikarenakan berbagai faktor, salah satunya adalah jumlah penduduk yang cukup besar dan faktor iklim yang tidak stabil membuat permintaan bahan pangan semakin meningkat. Dengan permintaan masyarakat semakin meningkat akhirnya menyebabkan terjadinya inflasi di Indonesia terutama di Provinsi Sumatera Barat. Untuk mengetahui pengaruh harga dari masing masing komoditas perlu menganalisis perkembangan harga dari masing masing komoditas. Penjelasan mengenai perkembangan harga komoditas pangan dilakukan dengan menganalisis bagaimana kecenderungan pola datanya. Kemudian dilanjutkan analisis untuk mengetahui pengaruh harga masing-masing komoditas pangan terhadap inflasi di Provinsi Sumatera Barat.

References

Ghozali, Iman. (2018). Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program SPSS. Edisi kesembilan. (Badan Penerbit Universitas Diponegoro).

Gujarati, D. N., & Porter, D. C. (2012). Dasar-Dasar Ekonometrika, Edisi 5. Jakarta: Salemba Empat.

Harahap, E. F., Ramadhani, W., & Rahmi, S. (2019). Pengaruh Volatility Kurs, BI 7 Day Repo Rate dan Inflasi terhadap Jumlah Uang Beredar Di Indonesia. Jurnal Menara Ekonomi: Penelitian dan Kajian Ilmiah Bidang Ekonomi, 5(3).

Muritala, Taiwo. 2011. Investment, Inflation and Economics Growth: Empirical Evidence from Nigeria. Research Journal of Finance and Accounting, 2(5), pp: 68-77.

Downloads

Published

2023-03-01