ANALISIS PENGARUH PENGEMBANGAN WISATA TERHADAP PENDAPATAN MASYARAKAT DESA SOPOT INJAK KECAMATAN BATANG NATAL

ANALISIS PENGARUH PENGEMBANGAN WISATA TERHADAP PENDAPATAN MASYARAKAT DESA SOPOT INJAK KECAMATAN BATANG NATAL

Authors

  • Lia Wahyuni
  • Kasman Karimi

Keywords:

Pendapatan, Wisata, Promosi, Infrastruktur

Abstract

Pendapatan merupaka balas jasa yang diterima seseorang yang diterima atas keterlibatannya dalam proses produksi barang atau jasa. Pendapatan yang diperoleh tidak dari kerja merupakan pendapatan bunga uang, pendapatan dari usaha yang dijalankan orang lain, dan pemberian orang lain. Penambahan jumlah wisatawan yang datang ke Sopotinjak tiap tahunnya tentu akan memiliki dampak yang signifikan terhadap pendapatan daerah terutama masyarakat yang mencari nafkah di sekitar lokasi wisata. Dengan demikian pengembangan sektor pariwisata sangat terkait terhadap kondisi tersebut. Terdapat beberapa faktor-faktor yang mempengaruhi pendapatan masyarakat dari pengembangan pariwisata diantaranya lokasi, infrastruktr, promosi, akses, dan lingkngan, (Hermawan, 2016; Yusuf et al., 2021). Menurut Lempoy et al. (2015) lokasi dengan strategi yang kurang strategi akan menurunkan minat kunjungan wisatawan dibandingkan dengan lokasi yang strategis. Yang termasuk indukator lokasi yaitu akses, tempat parkir, vasibilitas, lingkungan. Infrastruktur adalah suatu sistem yang menunjang sistem sosial dan ekonomi yang dibutuhkan dalam mendukung setiap kegiatan masyarakat. Dengan maksud lain, infrastruktur merupakan semua fasilitas, berupa fisik maupun non fisik yang dibangun oleh pemererintah maupun individu dalam memenuhi kebutuhan dasar masyarakat dalam lingkup sosial dan juga ekonomi. Selain dari faktor infrastruktur, pengembangan pariwisata dari segi promosi sangatlah penting karena promosi adalah faktor keberhasilan suatu program pemasaran untuk mempengaruhi konsumen dalam kegiatan pembelian atau penggunaan jasa sesuai dengan kebutuhannya (Tjiptono, 2019). Objek wisata Sopotinjak merupakan salah satu objek wisata bahari atau puncak yang terdapat di Kecamatan Batang Natal. Keberadaan objek wisata ini tentunya memiliki kontribusi dan peran penting bagi masyarakat setempat, terutama dalam membuka peluang untuk pengembangan lapangan pekerjaan seperti memajukan produksi daerah, melaksanakan aktivitas perdagangan dan lain sebaginya.

References

Yusuf, A. 2021. The Influence of Product

Innovation and Brand Image on

Customer Purchase Decision on

Oppo Smartphone Products in

South Tangerang City. Budapest

Internasional Research and Critics

Institute-Juurnal (BIRCI-Journal, 2

(1), 472-481.

Lempoy et al. (2015). Pengaruh harga,

lokasi, dan fasilitas terhadap

keputusan menggunakan jasa

Taman Wisata Toar Lumimuut

(Taman Eman) Sonder. Jurnal

EMBA Vol.3. No.1.1072-1083.

Hermawan, H. (2016). Dampak

pengembangan Desa Wisata

Nglanggeran terhadap ekonomi

masyarakat lokal. Jurnal

Pariwisata, 3(2), 105-117.

Tjiptono. Fandy & Diana. Anastasia. 2019.

Kepuasan Pelanggan-Konsep,

Pengukuran, dan Strategi.

Yogyakarta : ANDI. ISBN 978 –

– 01 – 0194 – 6.

Alberto, I., Helmawati, H., & Karimi, K.

(2016). ANALISIS Pendapatan

Ternak Ayam Pedaging Di

Kecamatan Rambatan Kabupaten

Tanah Datar. Abstract of

Undergraduate Research, Faculty

of Economics, Bung Hatta

University, 9(3).

Downloads

Published

2023-08-23