PERBANDINGAN KINERJA KEUANGAN SEBELUM DAN SELAMA PANDEMI COVID-19 PADA PERUSAHAAN SEKTOR TEKNOLOGI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

Authors

  • Laras Puji Astuti Universitas Bung Hatta
  • Listiana Sri Mulatsih Universitas Bung Hatta

Keywords:

Kinerja Keuangan, Quick Ratio, Gross Profit Margin, Debt to Equity Ratio, Total Asset Turnover, Pandemi Covid-19

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji perbedaan kinerja keuangan sebelum dan selama pandemi Covid-19, yang meliputi kinerja likuiditas yang diukur dengan quick ratio (QR), kinerja profitabilitas yang diukur dengan gross profit margin (GPM), kinerja solvabilitas yang diukur dengan debt to equity ratio (DER), dan kinerja aktivitas yang diukur dengan total asset turnover (TATO) pada perusahaan Sektor Teknologi di Bursa Efek Indonesia. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif komparatif yang menggunakan jenis data sekunder. Data penelitian ini diambil dari laporan keuangan yang diperoleh dari website Bursa Efek Indonesia berupa www.idx.co.id serta website resmi dari perusahaan-perusahaan yang bersangkutan. Populasi penelitian ini adalah perusahaan Sektor Teknologi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2018-2022. Sampel penelitian ini sebanyak 18 perusahaan. Metode analisis data yang digunakan meliputi uji statistik deskriptif, uji normalitas data, dan uji hipotesis dengan menggunakan uji wilcoxon signed rank test yang diolah dengan bantuan software Stata 12. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kinerja keuangan yang meliputi kinerja likuiditas yang diukur dengan quick ratio dan kinerja profitabilitas yang diukur dengan gross profit margin tidak menunjukkan perbedaan antara sebelum dan selama pandemi Covid-19. Sebaliknya, kinerja solvabilitas yang diukur dengan debt to equity ratio dan kinerja aktivitas diukur dengan total asset turnover menunjukkan adanya perbedaan antara sebelum dan selama pandemi Covid-19.

References

Prasetya, V. (2021). Analisis Kinerja Keuangan Perusahaan Sebelum dan Saat Pandemi Covid-19 Pada Perusahaan Farmasi Yang Tercatat di Bursa Efek Indonesia. Jurnal Ilmiah Indonesia, 1 (5), 579-587. http://cerdika.publikasiindonesia.id/index.php/ cerdika/index10.36418/cerdika.vli5.92

Kasmir. (2022). Pengantar Metodologi Penelitian Untuk Ilmu Manajemen, Akuntansi, dan Bisnis. Depok: Rajawali Pers.

Sudana, I. M. (2015). Manajemen Keuangan Perusahaan Teori dan Praktik. Edisi 2. Jakarta: Erlangga.

Dharma, S. (2020). Pratikum Analisis Statistik Dengan Stata 12. Bogor: In Media.

Sahir, S. H. (2021). Metodologi Penelitian. Jawa Timur: KBM Indonesia.

Sundayana, R. (2016). Statistika Penelitian Pendidikan (Pembahasan dilengkapi Dengan Bantuan MS. Excell dan SPSS). Bandung: Alfabeta.

Dharma, S. (2022). Analisis Statistik Terapan Dalam Penelitian Sosial Dengan Stata. Bogor: In Media.

Triwiyanti, Ardina, T., & Maghfira, R. (2019). Statistika Induktif Uji Wilcoxon, Dependen T Tes, dan Independent T Tes. Yogyakarta: Universitas Gajah Mada.

Downloads

Published

2024-08-28