PENGARUH E-WOM DAN BRAND IMAGE TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DENGAN BRAND TRUST SEBAGAI VARIABEL MEDIASI (Studi Kasus Pada Produk Body Lotion Merek Nivea di Kota Padang)

Authors

  • Selyya Dara Ferdana Universitas Bung Hatta
  • Reni Yuliviona Universitas Bung Hatta

Keywords:

Keputusan Pembelian, Brand Trust, e-WOM, Brand Image.

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh electronic word of mouth (e-WOM) dan brand
image terhadap keputusan pembelian dengan brand trust sebagai mediasi pada konsumen body
lotion Nivea di Kota Padang. Penelitian kuantitatif ini menggunakan purposive sampling
dengan 80 responden, data dikumpulkan melalui kuesioner dan dianalisis menggunakan Partial
Least Squares (PLS). Hasil penelitian menunjukkan e-WOM tidak berpengaruh positif dan
signifikan terhadap keputusan pembelian, sedangkan brand image berpengaruh positif dan
signifikan, baik e-WOM maupun brand image berpengaruh positif dan signifikan terhadap
brand trust, yang pada gilirannya berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan
pembelian. Selain itu, brand trust terbukti memediasi secara positif dan signifikan hubungan e
WOM dan brand image terhadap keputusan pembelian. Dengan demikian, brand trust berperan
penting dalam memperkuat pengaruh e-WOM dan brand image terhadap keputusan konsumen.

Downloads

Published

2025-09-19