ANALISIS DIKSI PADA AKUN MEDIA SOSIAL INSTAGRAM PANJI RAMDANA OFFICIAL

Authors

  • Vini Marizka Universitas Bung Hatta
  • Elvina A. Saibi Universitas Bung Hatta

Keywords:

Penggunaan diksi, Instagram, Panji Ramdana Official

Abstract

Diksi adalah hasil dari upaya memilih kata tertentu untuk dipakai dalam kalimat, alinea, atau wacana. Penelitian ini bertujuan untuk mendeksripsikan penggunaan diksi pada akun media sosial instagram oleh Panji Ramdana Official. Untuk menganalisis penggunaan diksi pada akun instagram Panji Ramdana digunakan teori Keraf. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif yang dikemukakan oleh Sudaryanto (2015). Untuk pengumpulan data digunakan metode simak dengan teknik catat. Selanjutnya, menganalis data digunakan metode agih dengan teknik lesap. Berdasarkan penelitian yang sudah dilakukan, ditemukan tiga penggunaan diksi dari sepuluh jenis persyaratan ketepatan diksi, yaitu (1) Membedakan secara cermat denotasi dan konotasi. (2) diksi yang menggunakan kata- kata slang. (3) diksi yang menggunakan kata-kata indria.

References

Effendi, Syahrun M. 2012. “Linguistik Sebagai Ilmu Bahasa”. Jurnal. Lubuk Linggau: STKIP Pgri

Keraf, Gorys. 2010. Diksi dan Gaya Bahasa. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama.

Finoza, Lamuddin. 2010. “Komposisi Bahasa Indonesia”.Jakarta : Diksi nsan Mulia.

Sudaryanto.” 2015. Metode dan Aneka Teknik Analisis Bahasa”. Yogyakarta: Duta Wacana University Press.

Downloads

Published

2023-03-05