ANALISIS KALIMAT DEKLARATIF DALAM ACARA TALKSHOW LAPOR PAK DI TRANS7

Authors

  • Tossy Tambatan Universitas Bung Hatta
  • Eriza Nelfi Universitas Bung Hatta

Keywords:

kalimat deklaratif, talkshow lapor Pak, Trans7

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kalimat deklaratif yang terdapat dalam acara Talkshow Lapor Pak di Trans7. Untuk menganalisis data digunakan teori Chaer. Untuk mengumpulkan data digunakan metode simak dengan teknik catat. Selanjutnya, untuk menganalis data digunakan metode agih dengan teknik baca markah. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan dua jenis kalimat deklaratif, yaitu (1) kalimat deklaratif berisikan pernyataan, dan (2) kalimat deklaratif berisikan ungkapan perasaan. Berdasarkan bentuk kalimat deklaratif yang ditemukan adalah berbentuk positif dan berbentuk negatif. Susunan kalimat deklaratif yang ditemukan adalah susunan struktur utama dan susunan struktur variasi atau inversi.

References

Astuti, S.P. 2016. Apa dan Mana dalam Kalimat Deklaratif. Humanika, Volume. 23, Nomor. 1: 14-19.

Chaer, A. 2015. Sintaksis Bahasa Indonesia: Pendekatan Proses. Rineka Cipta.

Effendy, M. 2017. Tata Bahasa Baku Bahasa Indonesia, Edisi Keempat. Jakarta, Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan

Finoza, Lamuddin. 2010. “Komposisi Bahasa Indonesia”. Jakarta : Diksi Insan Mulia

Gunawan, H.I. 2020. Bahasa Indonesia: Lingua Franca Pencetak Karakter Negeri. Banyumas: Pena Persada

Noortyani, R. 2017. Buku Ajar Sintaksi. Yogyakarta: Penebar Pustaka Media

Nurfadilah. 2016. Analisis Kalimat Deklaratif, Interogatif, dan Imperatif dalam Tajuk Koran Sindo Edisi Maret 2016. E-Jurnal Universitas Maritim Raja Ali Haji.

Sasangka, S.S.T.W. 2014. Kalimat. Jakarta: Pusat Pembinaan Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Sudaryanto. 2015. Metode dan Aneka Teknik dan Analisis Bahasa. Yogyakarta: Sanata Dharma University Press.

Supriyadi. 2014. Sintaksis Bahasa Indonesia. Gorontalo: UNG Press

Tarmini, W., dan Sulistyawati. 2019. Sintaksis Bahasa Indonesia. Jakarta: Uhamka

Downloads

Published

2023-03-05