PENGGUNAAN MODEL CO-OP-CO-OP UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS SISWA KELAS V DALAM PEMBELAJARAN IPS DI SD NEGERI 25 SUNGAI ANGEK KAB AGAM
Abstrak
Penelitian ini dilatar belakangi rendahnya pembelajaran IPS di kelas V SD Negeri 25 Sungai Angek Kab Agam diantaranya guru sering menggunakan metodeceramah. untuk mengatasi masalah adalah dengan model pembelajaran kooperatif tipe Co-Op Co-Op..Penenlitian tindakan kelas dilaksanakan secara partisipan. Penelitian dilakukan dalam dua siklus, masing-masing siklus terdiri dari dua kali pertemuan. Subjek penelitian siswa kelas V berjumlah 8 orang. Instrumen yang digunakan adalah lembar observasi aktivitas siswa, lembar observasi aktivitas guru, catatan lapangan dan tes hasil belajar. Hasil penelitian aktivitas siswa dalam menjawab pertanyaan pada siklus I yaitu 31,25% dan meningkat menjadi 75% pada siklus II, aktivitas siswa dalam mengajukan pertanyaan pada siklus I yaitu 18,75% dan meningkat menjadi 81,25% pada siklus II, aktivitas siswa dalam mengemukakan pendapat pada siklus I yaitu 12,5% dan meningkat menjadi 62,5% pada siklus II, aktivitas siswa dalam mempresentasikan diskusi pada siklus I yaitu 37,5% dan meningkat menjadi 81,25% pada siklus II.Berarti pembelajaran IPS melalui model pembelajaran kooperatif tipe Co-Op-Co-Op di kelas V berlangsung dengan baik.Disimpulkan bahwa pembelajaran IPS melalui model pembelajaran kooperatif tipe Co-Op-Co-Op dapat meningkatkan aktivitas siswa dalam menjawab pertanyaan, mengajukan pertanyaan, mengemukakan pendapat dan mempresentasikan diskusi.
Â
Kata kunci: IPS, Pembelajaran, Kooperatif, Aktivitas Siswa, Co-Op-Co-Op.